Berita Viral
PENEMUAN 4 Mayat Tanpa Kepala di Pantai Lampung, Tak Ada Tanda Kekerasan hingga Ciri-ciri Jasad
Misteri penemuan 4 mayat tanpa kepala di Lampung, kronologi penemuan, tak ada kekerasan, polisi ungkap ciri-cirinya.
Editor: Dhimas Yanuar
TRIBUNSTYLE.COM - Semakin terang kasus penemuan empat mayat tanpa kepala di Kabupaten Lampung Selatan dan Kabupaten Tanggamus, kawasan pesisir Pantai Lampung.
Selain tanpa kepala, keempat mayat juga kehilangan sejumlah bagian tubuhnya, namun tak ada tanda kekerasan.
Saat ditemukan diduga jasad mereka sudah mengapung di laut selama sebulan hingga kedua telapak tangan dan telapak kaki juga hilang.
Polisi dari jajaran Polda Lampung masih bekerja untuk mengungkap kasus empat mayat tersebut.
Berikut informasi lengkap kasusnya dirangkum Tribunnews.com, Kamis (14/9/2023):
Kronologi penemuan
Dirangkum dari Kompas.com, diketahui keempat mayat tanpa kepala ditemukan tidak secara bersamaan, namun dalam jangka waktu berdekatan.
Mayat pertama ditemukan pada 15 Agustus 2023.
Lokasinya berada di Desa Teluk Brak, Kecamatan Pematang Sawa, Kabupaten Tanggamus, Lampung.
Baca juga: KISAH Pilu Lisa, Guru Honorer di Lampung Dipaksa Kepsek Mengundurkan Diri: Saya Diminta Mundur
Kemudian mayat kedua dan mayat ketiga ditemukan pada hari yang sama 6 September 2023, hanya berjarak beberapa jam saja.
Kedua mayat masing-masing ditemukan di Kabupaten Lampung Selatan, yakni tepi pantai Dusun Sukarame Penobaan, Desa Bakauheni, Kecamatan Bakauheni serta Desa Pematang Pasir, Kecamatan Ketapang.
Sehari setelahnya atau tanggal 7 September 2023, lagi-lagi masyarakat dihebohkan dengan penemuan mayat.
Kali ini lokasi penemuan berada di Pantai Karang Bolong, Pekon (Desa) Tegineneng, Kecamatan Limau, Kabupaten Tanggamus.
Adapun kesamaan dari mayat-mayat ini ditemukan dalam kondisi tanpa kepala, telapak tangan, serta telapak kaki.
Sementara jenis kelamin keempat mayat dipastikan laki-laki.
Sumber: Tribunnews.com
| Produsen Lokal Kirim Karangan Bunga ke Menkeu Purbaya, Protes Food Tray Impor MBG |
|
|---|
| Viral Live dari dalam Rutan, Nikita Mirzani dan Hak Komunikasi Warga Binaan Dibuka oleh Ditjen PAS |
|
|---|
| Karyawan Lalai, Pelanggan Ta Wan Bali Terima Cairan Pembersih yang Dikira Air Mineral |
|
|---|
| Modus Love Scam Mencuri Kepercayaan, Usia 25 Tahun ke Atas Jadi Sasaran Baru |
|
|---|
| Kasus Maria Gabriella, Siswi SMA yang Hilang Ditemukan, Ada Pria Beristri dalam Kasusnya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/Misteri-penemuan-4-mayat-tanpa-kepala-di-pantai-Lampung-kasus-ini-terjadi-berturut-turut.jpg)