Breaking News:

Berita Viral

Nahas Bocah 5 Tahun Mendadak Tewas di Tulungagung, Ibunya Muntah-muntah, Diduga Keracunan

Seorang bocah 5 tahun mendadak meninggal dunia di rumahnya di Tulungagung, Jawa Timur. Kondisi ibunya juga memprihatinkan mengalami muntah-muntah.

Editor: Putri Asti
dawn.com
Seorang bocah 5 tahun mendadak meninggal dunia di rumahnya di Tulungagung, Jawa Timur. 

Pada Rabu malam sebelum kejadian, orangtua korban berjualan di Pasar Ngantru.

Seperti hari-hari biasa, ketika berjualan anak perempuan itu dititipkan di rumah neneknya yang letaknya tidak jauh dari Pasar Ngantru.

"Setiap malam ayah dan ibu kandung korban berjualan di Pasar Ngantru dan selalu menitipkan anaknya ke neneknya," terang Sumaji.

Tidak seperti biasanya, ibu kandung korban pulang lebih awal mendahului suaminya karena mengeluh sakit gigi sekitar pukul 21.00 WIB.

"Kemudian ibu korban pulang lebih awal, dan menjemput anaknya untuk diajak pulang," terang Sumaji.

Baca juga: Momen Pilu Bocah Panggil Ibunya yang Dikira Hanya Tidur Padahal Sudah Meninggal: Mama, Mama Bangun!

Kemudian, pada Kamis (1/2/2024) dini hari, ayah kandung korban pulang dari jualan dan mendapati istrinya muntah-muntah.

Dalam situasi tersebut, nenek korban kembali dipanggil dan membawa ibu korban ke RSUD dr. Iskak.

"Ketika ke rumah sakit, korban kembali ditemani neneknya," ujar Sumaji.

Selama ditemani neneknya, korban tidak bergerak dan suhu tubuhnya semakin menurun.

"Karena curiga suhu badan korban dingin, dan tidak bergerak, neneknya berupaya membangunkan cucunya dan diketahui sudah meninggal dunia," terang Sumaji.

Dugaan sementara, ibu dan anak itu keracunan.

"Penyebab belum diketahui. Kini kami masih melakukan penyelidikan," terang Sumaji.

Dari lokasi kejadian, tim Inafis Satuan Reskrim Polres Tulungagung mengamankan sejumlah barang bukti.

Di antaranya, sampel muntahan ibu kandung korban, berbagai jenis obat, cairan putih dalam gelas, serta kaleng minuman penyegar.

"Barang bukti sudah diamankan, guna proses penyelidikan, serta membawa jenazah korban ke Instalasi Kedokteran Forensik RSUD dr.Iskak Tulungagung untuk mengetahui penyebab kematian korban," terang Sumaji.

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/3
Tags:
keracunanmuntahTulungagungberita viral hari ini
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

berita POPULER

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved