Berita Viral
45 Tahun Rawat Anak Lumpuh, Ibu di Kediri Ditemukan Meninggal, 10 Menit Kemudian Putranya 'Nyusul'
Seorang ibu yang merawat anaknya yang lumpuh selama 45 tahun ditemukan meninggal di rumahnya. Sepuluh menit kemudian, anaknya ikut berpulang.
Editor: Febriana Nur Insani
Semasa hidupnya, sang ibu ternyata mempunyai beberapa keluhan penyakit yang dideritanya.
Namun dia tak mau dirujuk ke rumah sakit karena tak tega meninggalkan Arif Budiman karena anaknya mengalami polio dan susah bicara sejak balita.
Selama ini mereka hanya tinggal berdua di rumah dan kondisi anaknya hanya terbaring di ranjang.
Ya, ibu di Kediri ini harus berjuang sendirian sementara tiga anak lainnya sudah pergi dan hidup mandiri.
Ibu satu ini juga sudah tak memiliki suami yang diketahui sudah lama wafat.
Sehingga Utami Sri Rahayu seorang diri mengurusi semua kebutuhan anaknya tersebut.
Kepala Pusat Kesehatan Masyarakat Puskemas Pesantren 2, Dwi Nugraheni mengungkapkan, selama ini Utami Sri Rahayu kerap datang untuk berobat ke Puskesmasnya.
Selain untuk diri sendiri, Utami Sri Rahayu juga memintakan obat untuk anaknya tersebut.
Bahkan sekitar sepekan sebelum ditemukan meninggal, Utami Sri Rahayu juga datang ke Puskesmas untuk memeriksakan diri.
Baca juga: Tak Sengaja Sentuh Tanaman Ini, Seorang Wanita Alami Pembekuan Darah hingga Lumpuh Ya Tuhan!
"Rumahnya kan dekat dengan Puskesmas. Hanya berjarak sekitar 50 meteran."
"Kadang Bu Utami datang ke sini, lalu petugas kita yang datang ke rumahnya," ujar Dwi Nugraheni melalui sambungan telepon, Senin (25/9/2022) malam, seperti dikutip dari Kompas.com.
Dokter Umum Poli Lansia Puskesmas Pesantren 2, dr Bayu Rachmawan mengatakan, Utami Sri Rahayu kerap mengeluhkan sakit pada lambungnya dan sakit kepala.
Namun saat mau dirujuk untuk mendapatkan penanganan kesehatan lebih lanjut, Utami Sri Rahayu menolak karena khawatir dengan kondisi anaknya di rumah.
"Iya, pernah rencana rujuk ke poli dalam, namun menolak. Tidak ada yang menjaga anaknya."
"Jadi keluar ya seperlunya, buru-buru balik rumah," ujar dr Bayu dalam pesan singkatnya, Senin (25/9/2023) malam.
| David Ozora Jawab Tantangan Jenguk Mario Dandy: 'Gak Ngerti' Sambil Terus Meledek |
|
|---|
| Ironi Mario Dandy: Sang Penganiaya Garang Kini Jadi Bahan Olokan David Ozora |
|
|---|
| Arogansi Sang Istri Kepala Desa: "Duit Loba, Polisi Pun Bisa Diborong!" |
|
|---|
| Dari Koma ke Komedi Satir: David Ozora 'Roasting' Mario Dandy, Singgung Gaya Manja & Pajak |
|
|---|
| Surat Pilu Provokator Mabes Polri: Dari Kampus Elit ke Rutan Bambu Apus |
|
|---|