5 Kunci Agar Tetap Awet Muda dan Panjang Umur, Cukup Tidur hingga Lakukan Hal yang Kita Sukai
Inilah lima kunci agar tetap awet muda dan panjang umur, dari cukup tidur hingga melakukan hal-hal yang disukai.
Editor: Triroessita Intan Pertiwi
TRIBUNSTYLE.COM - Inilah lima kunci agar tetap awet muda dan panjang umur, dari cukup tidur hingga melakukan hal-hal yang disukai.
Terlihat awet muda menjadi impian bagi banyak orang.
Mereka rela menghabiskan banyak biaya untuk terlihat awet muda.
Namun sebetulnya ada sejumlah hal yang bisa dilakukan untuk membuat seseorang tetap awet muda dan panjang umur.
Dilansir dari grid.id via shape, berikut 5 kunci agar kita tetap terlihat awet muda.
Baca juga: TIPS Menjaga Kesehatan Saat Perayaan Idul Adha & Makan Banyak Daging, Olahraga hingga Makan Sayuran
Baca juga: TIPS Agar FYP di Aplikasi TikTok, Pastikan Lagu hingga Tema Videomu Sesuai Tren, Ini Cara Kerjanya
Cukup tidur
Buat yang suka begadang atau enggak cukup tidur, awas cepat jadi tua, deh!
Menurut penelitian dari Division of Sleep Medicine di Harvard Medical School, kita yang tidur kurang dari lima jam per hari bisa lebih cepat meninggal hingga 15 persen, lho.
Selain itu, orang yang kurang tidur juga lebih mudah terserang beragam penyakit mematikan, seperti diabetes, jantung, dan bisa lebih cepat meninggal juga.
Jadi, cukupi kebutuhan tidur kita minimal 8 jam setiap malam ya!
Kurangi stres
Sudah bukan rahasia lagi kalau stres memang bisa bikin kita jadi enggak enjoy menikmati hidup.
Enggak heran kalau akhirnya stres punya efek negatif ke hidup kita, termasuk perubahan tubuh yang jadi lebih cepat tua, lho.
Ini karena hormon stres atau kortisol bisa membuat tekanan darah meningkat dan jantung berdetak lebih cepat, sehingga kita jadi lebih cepat capek secara fisik, emosi, dan mental.
Namun kita perlu tahu kalau stres adalah hal yang enggak bisa dihindari dari hidup.