Berita Viral
Ada-ada Saja Akal Bulus Maling di Semarang Jateng, Pakai Daster Nenek saat Gasak Motor: Nutupin Tato
Sosok maling sepeda motor di depan Hotel Sonic Airport Semarang Jateng. Ia melancarkan aksinya sambil memakai daster untuk mengalihkan perhatian.
Editor: Febriana Nur Insani
TRIBUNSTYLE.COM - Ada-ada saja aksi maling di Semarang, Jawa Tengah berikut ini.
Ia nekat membawa lari sepeda motor milik seorang karyawan hotel yang kala itu kuncinya berada di dashboard.
Untuk mengalihkan perhatian orang di sekitar, si maling sampai memakai daster milik sang nenek.
Ya, beragam cara memang dilakukan oleh pelaku kejahatan saat beraksi.
Seperti maling motor di Kota Semarang, Jawa Tengah yang memakai daster untuk mengelabui petugas.
Namun petugas Satreskrim Polrestabes Semarang lebih cerdik, curanmor itu menyerah juga akhirnya.
Pelaku adalah Dio Rizky Arrviantara (28), diamankan petugas dalam pelariannya di Indramayu, Jawa Barat.
Aksi pencurian motor itu dilakukan pada Kamis (18/4/2024) sekira pukul 03.30 WIB.
Uniknya, pelaku sempat menyamar menjadi wanita dan mengenakan daster saat mencuri.
Kronologisnya, motor yang diicar itu sedang terparkir di depan Hotel Sonic Airport Semarang, Jalan WR Supratman , Kalibanteng Kidul, Semarang Barat, Kota Semarang.
"Iya saya curi motor di depan hotel itu pakai daster milik nenek," ujar tersangka saat gelar kasus di Mapolrestabes Semarang, Senin (13/5/2024).
Ia melihat kunci motor Vario hitam pelat AD5776BED masih menempel di dashboard.
Baca juga: Maling Nyamar jadi Tamu Acara Syukuran, Diam-diam Bawa Kabur Duit dan Perhiasan di Kebonwaru Bandung
Motor itu milik Aditya Fahreza yang tak lain adalah karyawan hotel tersebut.
"Waktu itu saya parkir di samping Vario mau pesen cewek di Michat. Lalu lihat motor ada kuncinya timbul untuk mencuri," jelas Dio.
Ia pun urungkan rencananya untuk masuk hotel.
Sumber: Surya
| Surat Pilu Provokator Mabes Polri: Dari Kampus Elit ke Rutan Bambu Apus |
|
|---|
| WNA Israel Miliki Identitas Indonesia, Dedi Mulyadi dan Bupati Ungkap Fakta Mengejutkan! |
|
|---|
| Prahara PPPK: Suami Ceraikan Istri Penjual Sayur, Firasat Buruk 5 Tahun Silam Terbukti! |
|
|---|
| Politisi Selingkuh? Suami Anggota DPRD Takalar Ungkap Kisah Pilu Kehamilan Istri di Bali. |
|
|---|
| KESAKSIAN NGERI PENUMPANG: Bus Terguling, Korban Selamat Lihat Rekan Berlumuran Darah |
|
|---|