Berita Kriminal
PILU Kakaknya Dibacok, Adik Dendam Beri Pembalasan, Ayah Tersangka di Banyuasin Gantian Dihabisi
Tak terima kakaknya dibacok, adik korban balas dendam dengan menghabisi nyawa ayah tersangka di Banyuasin.
Editor: Putri Asti
TRIBUNSTYLE.COM - Dendam memang bisa membutakan siapa saja, membuat seseorang berani melakukan hal nekat.
Seperti kejadian di Bayuasin ini, karena tak terima kakaknya dibacok, adik korban langsung bertindak keji.
Dia menghabisi nyawa ayah pelaku dengan tangannya sendiri.
Bagaimana kejadian lengkapnya?

Diduga dendam kakaknya dibacok tersangka Abing (sudah ditangkap polisi), Mintarsa membacok orangtua Abing yakni H Jauhari (63).
Pembacokan dilakukan pelaku Mintarsa terhadap H Jauhari, saat korban H Jauhari akan pulang ke rumahnya di Desa Tanjung Pasir, Kecamatan Rantau Bayur, Kabupaten Banyuasin, Rabu (1/11/2023) pukul 21.00.
Baca juga: KRONOLOGI Oknum TNI Nekat Bacok Komandannya, Ucapan Tak Pantas Letkol Tamami jadi Pemicu: Sakit Hati
Berdasarkan informasi, sekira pukul 21.00, di dusun 1 RT 01, Desa Tanjung Pasir, Kecamatan Rantau Bayur, Banyuasin, korban H Jauhari hendak pulang ke rumah dengan mengendarai sepeda motor.
Saat di Jalan Raya Desa Tanjung Pasir, sepeda motor yang dikendarai korban langsung dihadang pelaku Mintarsa.
Tanpa ada pembicaraan, pelaku Mintarsa langsung membacok Korban H Jauhari di bagian dahi dengan menggunakan parang.
Korban yang terkena bacokan pelaku, mengalami luka bacok dilarikan pihak keluarga ke RSUD Banyuasin.

Karena luka yang dialami serius, korban dirujuk ke RSMH Palembang.
Setelah mendapatkan penanganan, akan tetapi nyawa korban Jauhari tak dapat tertolong.
Kapolsek Rantau Bayur Iptu Yusri Meliansa membenarkan kejadian tersebut dan masih dalam penyelidikan.
Karena, keluarga korban melaporkan kejadian tersebut ke Polres Banyuasin.
"Untuk lebih jelas, silahkan konfirmasi ke Polres Banyuasin," katanya.
Sumber: Sriwijaya Post
Gak Kapok 4 Kali Dipenjara, Residivis Ini Ditangkap Lagi Kasus yang Sama, Bobol Rumah di Parepare |
![]() |
---|
Detik-detik Mahasiswa Jogja Ditikam Temannya saat Menginap di Magelang, Pelaku Mengaku Cemburu Buta |
![]() |
---|
Sosok Syarif Maulana Dosen Unpar Bandung Pelaku Kekerasan Seksual pada Mahasiswa, Kini Dinonaktifkan |
![]() |
---|
Aksi Perawat di Aceh Rudapaksa Siswi 15 Tahun, Kenal dari Aplikasi Kencan, Diimingi Dibelikan iPhone |
![]() |
---|
Pembunuhan Mahasiswi di Malang Jatim Baru Terungkap Setelah 1,5 Tahun, Pelaku Cucu Pemilik Kos |
![]() |
---|