Berita Viral
'Maaf' Pemilik Restoran Sujud ke Pelanggan ke-201, Sehari Cuma Mampu Layani 200 karena Super Ramai
Seorang pemilik restoran rela bersujud ke pelanggan nomor 201. Ia minta maaf tak bisa melayani karena per harinya cuma mampu buat 200 pesanan.
Penulis: Febriana Nur Insani
Editor: Triroessita Intan Pertiwi
Bahkan video tersebut juga masuk dalam 10 pencarian teratas.
Namun seseorang yang mengaku menyaksikan kejadian tersebut menceritakan kisah berbeda di bawah postingan tersebut.
Kata orang ini, setelah pemilik menolak menerima pesanan, pelanggan laki-laki itu mulai marah dan bertingkah aneh.
Pemilik restoran dipaksa berlutut dan mengemis.
Setelah kejadian tersebut, media China merekomendasikan wisatawan untuk tidak mengunjungi Zibo selama liburan Mei.
Zibo mulai dikenal banyak orang sejak selebriti datang ke sana lantaran kota tersebut populer dengan barbeque-nya.
Hal ini mengakibatkan masuknya wisatawan dalam jumlah besar.
Kisah Lainnya - 'Bayarannya Tak Masuk Akal' Ibu Guru Banting Stir Jadi Penjual Stoking Bekasnya, Banyak Pelanggan
Kisah wanita berhenti jadi guru karena bayaran tak masuk akal, banting stir jadi penjual stoking bekas.
Jual lewat OnlyFans, dia dibanjiri banyak pelanggan.
Seorang mantan guru itu sukses meraup banyak uang dari menjual stoking bekasnya secara online.
Namun, banyak orang pula yang menyuruhnya mendapatkan pekerjaan normal.
Melansir Daily Star, wanita tersebut diketahui bernama Holly Rose.
Dia aktif membagikan video lewat akun TikTok @redheadhollyrose.
Baca juga: Bosan dengan Pria Seumurannya, Wanita 40 Tahun Ini Pilih Kencani Pemuda 18 Tahun: Staminanya Bagus
Holly Rose mengklaim bahwa dia pernah bekerja sebagai guru sains di sekolah menengah.