Berita Viral
MIRIS Ibu & Anak Calon Akmil Meninggal Berpelukan di Kebakaran Depo Plumpang, Niat Jaga Warung Orang
Kisah miris ibu dan anak yang ditemukan meninggal berpelukan, tak mau tinggalkan warung orang, anak calon Akmil, sempat hubungi keluarga di Madura.
Editor: Dhimas Yanuar
Sebelumnya Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyebut, tim kepolisian masih mencari penyebab pasti terjadinya kebakaran maut Depo Plumpang, Jakarta Utara.
Diketahui tim dari Polda Metro Jaya dan Bareskrim Polri terus bekerja.
Tampak juga Kapolri Jenderal Listyo Sigit dan Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran datang langsung ke lokasi kebakaran, Sabtu (4/3/2023).
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan Irjen Fadil kunjungi lokasi kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara, Sabtu (4/3/2023).
Di sela-sela kunjungan, Listyo mengatakan bahwa pihak kepolisian sedang memeriksa keterangan para saksi baik dari pihak warga, Pertamina, hingga tim ahli.
"Tentunya, tim sedang bekerja jadi untuk mendalami. Kami akan menanyakan kepada saksi-saksi yang diperlukan apakah itu dari masyarakat apakah itu dari Depo (Depo Pertamina Plumpang), ahli dan lainnya," kata Listyo, dilansir Wartakotalive.com.
Selain itu, tim gabungan dari Polda Metro Jaya bersama Bareskrim Polri sedang melakukan olah TKP untuk mengungkap penyebab terjadinya kebakaran.
"Jadi, saat ini tim gabungan dari Polda dan Bareskrim sedang melaksanakan olah TKP awal di mana di dalamnya ada Puslabfor kemudian ada Pusiden dan Pusinafis," jelas Listyo.
"Kami mendatangi titik awal terjadinya kebakaran dan saat ini sedang dalam pendalaman. Saat ini, saya belum bisa jelaskan karena saat ini tim sedang bekerja," tutur Listyo.
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kisah Ibu Berpelukan dengan Anak Saat Kebakaran Plumpang: Amanah Jaga Warung Orang