Profil dan Medsos
Profil dan Medsos Ratu Rizky Nabila, Artis Cantik yang Dikabarkan Minta Cerai Setelah 3 Hari Menikah
Inilah profil Ratu Rizky Nabila, artis cantik yang dikabarkan minta cerai setelah 3 hari menikah.
Penulis: Eri Ariyanto
Editor: Ika Putri Bramasti
TRIBUNSTYLE.COM - Inilah profil Ratu Rizky Nabila, artis cantik yang dikabarkan minta cerai setelah 3 hari menikah.
Baru-bari ini, nama Ratu Rizky Nabila menjadi perbincangan hangat setelah rumah tangganya dikabarkan bermasalah.
Pernikahan Ratu Rizky Nabila dengan Ibrahim Alhami baru digelar akhir pekan lalu, Sabtu (26/11/2022).
Akan tetapi, pernikahan Ratu Rizky Nabila dan Ibrahim Alhami dikabarkan bermasalah.
Bahkan, pernikahan yang belum berumur sepekan itu diketahui sudah berakhir.
Setelah kabar itu ramai diperbincangkan, banyak yang penasaran dengan sosok Ratu Rizky Nabila.
Baca juga: Profil dan Medsos Mpok Atiek, Pelawak Senior yang Rela Kerja Apapun Demi Hidupi Kedua Anak
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut profil dan media sosial Ratu Rizky Nabila.
Profil
Ratu Rizky Nabila lahir di Jakarta, 2 Oktober 1995 silam.
Perempuan berzodiak Libra tersebut sudah menginjak usia 26 tahun pada tahun ini.
Ia merupakan seorang penyanyi sekaligus model.
Ratu Rizky Nabila juga sempat berumah tangga dengan pesepak bola, Alfath Fathier.

Karier
Ratu Rizky Nabila adalah artis yang multitalenta.