Breaking News:

TUJUH Hari Susuri Sungai Aare, Jalan Kaki Cari Eril, Bocor Doa Ridwan Kamil: Tidak Minta Dimudahkan

Ridwan Kamil kisahkan usahanya mencari Eril di Sungai Aare selama tujuh hari berturut-turut. Suami Atalia Praratya juga ,mengungkap doanya.

Instagram @ataliapr @ridwankamil
Ridwan Kamil kuak doanya selama tujuh hari susuri Sungai Aare cari Eril 

Sebelumnya Atalia Praratya membagikan potret lokasi sekitar TKP hilangnya Emmeril Kahn Mumtadz.

Diketahui bahwa Emmeril Kahn Mumtadz putra Ridwan Kamil hilang terseret arus Sungai Aare, Bern, Swiss pada Kamis (26/5/2022) lalu.

Setelah pencarian selama tujuh hari di Sungai Aare, Bern, Swiss. Ridwan Kamil dan keluarga memutuskan untuk kembali pulang ke Indonesia.

Hingga kini, Emmeril Kahn Mumtadz belum juga ditemukan. 

Atalia Praratya meminta doa yang kuat setelah sang putra, Emmeril Kahn hilang.
Atalia Praratya meminta doa yang kuat setelah sang putra, Emmeril Kahn hilang. (Instagram Atalia Praratya, Emmeril Kahn)

Baca juga: Ridwan Kamil Pulang, Ikhlas Lepas Emmeril di Sungai Aare: Aku Titipkan Jasad Anak Kami Kepadamu

Baca juga: Emmeril Kahn Putra Ridwan Kamil Dinyatakan Meninggal di Sungai Aare, Citra Kirana Beri Doa Khusus

Ridwan Kamil dan Atalia Praratya akhirnya memutuskan pulang ke Tanah Air setelah sepekan lebih berusaha mencari putranya, Emmeril Kahn Mumtadz.

Pada akhirnya, pihak keluarga menyerah dan menyatakan Emmeril meninggal dunia di Sungai Aare, Bern, Swiss.

Berita duka tersebut sudah disampaikan pihak keluarga Ridwan Kamil atas keikhlasan Eril dinyatakan telah tiada.

Kesedihan tentu kini tak bisa disembunyikan oleh Ridwan Kamil dan Atalia Praratya karena kehilangan sang anak.

Diketahui, selama ini, Atalia bersama suaminya turut serta melakukan pencarian Eril yang hilang di sungai Aare, Swiss.

Dalam unggahan terbaru di InstaStory, Atalia Praratya membagikan foto lokasi sekitar TKP hilangnya Eril.

Hal ini diketahui lewat pantauan TribunStyle.com di Instagram Atalia Praratya.

Atalia membagikan Lokasi sekitar TKP.
Atalia membagikan Lokasi sekitar TKP. (Instagram @ataliapr)

Terlihat sungai Aare yang begitu bersih dalam unggahan milik Atalia Praratya tersebut.

"Lokasi Sekitar TKP," tulis Atalia Praratya dalam InstaStory dilansir dari Instagram, Sabtu (4/6/2022).

Ridwan Kamil turun langsung ke Sungai Aare untuk cari Emmeril Kahn

Sebelum memutuskan kembali ke Indonesia, Ridwan Kamil tampak menceburkan diri ke sungai Aare untuk melakukan upaya terakhir pencarian anaknya. 

Sumber: Kompas TV
Halaman 2/4
Tags:
Ridwan KamilEmmeril Kahn MumtadzErilSungai AareAtalia Praratya
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

berita POPULER

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved