Breaking News:

Masih Ingat Handika Pratama? Makin Jarang Muncul di Layar Kaca, Kini Jualan Kopi dan Gorengan

Tak lagi begitu aktif di layar kaca, ternyata kini sosok Handikan Pratama lebih fokus dengan bisnisnya.

Penulis: Vidya Audina Gesty Arinda
Editor: Triroessita Intan Pertiwi
Instagram @handikapratama20
Kabar terbaru Handika Pratama, kini berubah menjadi pengusaha sukses, jadi CEO EO hingga bisnis makanan. 

TRIBUNSTYLE.COM -Handika Pratama adalah seorang aktor, model, dan juga penyanyi Indonesia.

Sebagai seorang aktor, ia telah membintangi beberapa sinetron yang menjadi hits seperti 'Anak-anak Manusia,' 'ABG Jadi Manten,' 'Ganteng-ganteng Serigala,' 'Samson dan Dahlia,' dan masih banyak lagi.

Lama tak muncul di layar kaca, ternyata ia kini telah sukses menjadi pengusaha.

Diketahui Handika memiliki bisnis event organizer dan makanan.

Yuk scroll ke bawah untuk informasi lebih lanjut!

Baca juga: Masih Ingat Dewi Yull? Makin Aktif Bikin Konten Joget di Usia 60 Tahun, Ternyata Ini Rahasianya

Baca juga: Masih Ingat Devi Permatasari? Makin Harmonis Meski Sudah 24 Tahun Menikah, Kini Pilih Buka Catering

1. Handika jadi CEO

Handika Pratama jadi CEO event organizer miliknya
Handika Pratama jadi CEO event organizer miliknya (Instagram @handikapratama20)

Tak lagi begitu aktif di layar kaca, ternyata kini sosok Handika Pratama lebih fokus dengan bisnisnya.

Salah satu yang telah ia geluti dan menjadi besar adalah event organizer bernama Chikara.

Usahanya itu sendiri ternyata telah dibangun sejak 2009 lalu, dan masih berjalan hingga kini.

Namun karena adanya pandemi, EO miliknya itu memiliki sedikit hambatan.

Padahal jika sebelum pandemi, dalam waktu seminggu Handika bisa mengurus 13 event sekaligus.

Walau mungkin masih terdengar asing, sebenarnya event organizer milik Handika ini kerap dipakai oleh Ari Lasso, Raisa, hingga Isyana Sarasvati.

2. Jualan kopi dan gorengan

Handika Pratama bisnis kopi dan gorengan
Handika Pratama bisnis kopi dan gorengan (Instagram @handikapratama20)

Tak hanya sembarangan dalam menjual, Handika Pratama berhasil mengemas dagangannya dengan versi lebih baik.

Diketahui binis kopinya itu bernama 'Warkop Naik Kelas' sedangkan bisnis gorengannya dinamai 'Gorengan Naik Kelas.'

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/2
Tags:
Handika PratamaIndonesiaABG Jadi Manten
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved