Inget Selfi KDI? Mantan Istri Iwa K Sibuk Cari Pasangan setelah 10 Tahun Menjanda, Pasang Syarat Ini
Setelah 10 tahun menjanda, Selfi KDI sibuk mencari pasangan hidup. Mantan istri Iwa K mengaku siap menikah lagi.
Editor: Heradhyta Amalia Primadhani
TRIBUNSTYLE.COM - Setelah 10 tahun menjanda, Selfi KDI sibuk mencari pasangan hidup.
Selfi Nafilah mengawali karier dengan ikut ajang pencarian bakat Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2004.
Ia kemudian debut sinetron 'Jangan Curi Hatiku' pada 2006 lalu.
Setahun kemudian, Selfi KDI menikah dengan Iwa K dan kemudian bercerai di tahun 2012.
Bagaimana kabar Selfi kini?
Baca juga: PERNAH Miliki Obat Terlarang, Iwa K Dapat Motivasi Berhenti Konsumsi Narkoba dari Novel Mushashi
Baca juga: PESONA Ade Maya, Janda Ibnu Jamil Mantan Atlet Voli yang Makin Terpancar Kharismanya
Selama 10 tahun menjanda, Selfi Nafilah jarang pamer kemesraan dengan pria lain.
Selfi Nafilah mengaku siap menikah lagi jika menemukan jodohnya.
"Kalau sudah ada pasangannya, mau saja langsung menikah," kata Selfi Nafilah di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, kemarin.
Pedangdut berusia 36 tahun ini juga tidak mau menjalin asmara asal-asalan apabila didekati pria lain. Selfi Nafilah bahkan siap menikah apabila ada pasangan yang cocok dengannya.
"Sekarang saya nggak punya waktu banyak buat pacaran atau having fun," ucap perempuan kelahiran Sukabumi, Jawa Barat, 12 April 1985, itu.
Saat ini Selfi Nafilah mencari pria mapan yang punya pekerjaan jelas.
"Keluarga dan masa depannya juga jelas.
Saya cari suami, bukan cari teman buat hang out.
Kalau cocok dan punya tujuan sama, ya sudah (menikah)," kata pedangdut jebolan ajang pencarian bakat KDI 2004 itu.
Calon suami yang dicari Selfi Nafilah juga harus sayang dengan anaknya.