Breaking News:

Kapan Lebaran 2021? Pantau Live Streaming Sidang Isbat Penetapan Idul Fitri 1442 H, Cek Link Disini

Sidang Isbat atau sidang penentuan Hari Raya Idul Fitri 1442 H tahun 2021 akan digelar sore ini.

Penulis: Anggie Irfansyah
Editor: Ika Putri Bramasti
WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Ilustrasi memantau hilal 

Reporter: Anggie Irfansyah

TRIBUNSTYLE.COM - Sidang Isbat atau sidang penentuan Hari Raya Idul Fitri 1442 H tahun 2021 akan digelar sore ini.

Kementerian Agama (Kemenag) diketahui akan menggelar sidang isbat untuk menentukan 1 Syawal 1442 H.

Sidang isbat akan digelar pada hari ini, Selasa (11/5/2021) atau bertepatan dengan 29 Ramadhan 1442 H.

Seperti dilansir dari laman resmi Kementerian Agama, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dijadwalkan akan memimpin langsung sidang isbat tersebut.

Baca juga: Menjelang Lebaran, Ini Besaran Zakat Fitrah yang Wajib Dibayar, Batasnya Sebelum Salat Idul Fitri

Baca juga: Panduan Tata Cara Salat Idul Fitri 2021 di Rumah, Sendiri atau Berjamaah dengan Keluarga Kecil

Anggota tim Rukyatul Hilal memantau hilal penetapan jadwal puasa 2018 di Masjid Al Musari'in, Basmol, Jakarta, Selasa (15/5/2018). Kementerian Agama menggelar pemantauan hilal (rukyatul hilal) untuk penetapan 1 Ramadan 1439 H di 95 titik pemantauan yang tersebar di 32 provinsi guna menetukan rukyatul hilal dan data hisab posisi hilal untuk dimusyawarahkan dalam sidang isbat.
Anggota tim Rukyatul Hilal memantau hilal penetapan jadwal puasa 2018 di Masjid Al Musari'in, Basmol, Jakarta, Selasa (15/5/2018). Kementerian Agama menggelar pemantauan hilal (rukyatul hilal) untuk penetapan 1 Ramadan 1439 H di 95 titik pemantauan yang tersebar di 32 provinsi guna menetukan rukyatul hilal dan data hisab posisi hilal untuk dimusyawarahkan dalam sidang isbat. (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

"Isbat awal Syawal digelar 11 Mei 2021 atau 29 Ramadan 1442 H secara daring dan luring," kata Dirjen Bimas Islam Kamaruddin Amin, di Jakarta, Rabu (5/5/2021).

"Sesuai protokol kesehatan, undangan untuk menghadiri sidang dibatasi, hanya dihadiri Menag dan Wamenag, Majelis Ulama Indonesia, Komisi VIII DPR, serta sejumlah Dubes negara sahabat dan perwakilan ormas," lanjutnya.

Jadwal sidang isbat

Sidang isbat penentuan 1 Ramadhan 1442 H.
Sidang isbat penentuan 1 Ramadhan 1442 H. (YouTube Kemenag RI)

Menurut Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Agus Salim, tahapan sidang isbat akan dilakukan seperti awal Ramadhan lalu.

Sesi pertama dimulai pada pukul 16.45 WIB, berupa pemaparan posisi hilal awal Syawal 1442 H oleh anggota Tim Unifikasi Kalender Hijriah Kemenag, Cecep Nurwendaya.

Selepas Maghrib, sidang isbat dipimpin oleh Menteri Agama, diawali denga mendengarkan laporan data hisab dan hasil rukyatul hilal.

Kementerian Agama diketahuik akan melakukan rukyatul hilal pada 88 titik di seluruh Indonesia.

Untuk wilayah DKI Jakarta sendiri, ada 4 titik pelaksanaan rukyatul hilal, yakni di Gedung Kanwil Kementerian agama DKI Jakarta, Masjid Al-Musyariin Basmol Jakarta Barat, Pulau Karya Kepulauan Seribu, dan Masjid KH. Hasyim Asyari Jakarta Barat.

"Hasil sidang isbat akan diumumkan Menteri Agama secara telekonferensi serta disiarkan langsung oleh TVRI sebagai TV Pool dan live streaming medsos Kemenag," kata Agus.

Akan disiarkan secara langsung

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/2
Tags:
Lebaran 2021kapan Lebaran 2021sidang isbatIdul Fitri 1442 HAnggie Irfansyah
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

berita POPULER

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved