Breaking News:

Diterpa Hujan Salju, Pria Tunawisma Ditemukan Tewas Membeku di Depan Gereja yang Kerap Ia Kunjungi

Suhu rendah akibat hujan salju lebat, pria tunawisma ini meninggal dunia membeku di depan gereja yang sering dikunjunginya

Shutterstock
Ilustrasi tewas meninggal berselimut salju 

Okada sempat menelepon keluarganya, mengabarkan mobilnya terjebak salju yang cukup tebal.

Dia mengatakan, dirinya bersama Natsune akan berjalan menuju rumah.

Keduanya ditemukan hanya 300 meter dari lokasi mobil Okada yang terjebak salju pada pukul 07.00, Minggu (3/3/2013) pagi.

Tim penyelamat mendapati jasad Okada memeluk erat putrinya.

Dia menggunakan tubuhnya dan tembok sebuah bangunan untuk melindungi putrinya itu.

Okada bahkan melepas jaketnya dan memberikan jaket itu kepada putrinya.

Natsune langsung dilarikan ke rumah sakit dan kini kondisinya mulai membaik.

Harian Yomiuri Shimbun mengabarkan, ibu Natsune meninggal dunia dua tahun lalu karena sakit.

Sejumlah tetangga Okada menyatakan, Okada adalah ayah yang sangat menyayangi putrinya.

Tak jarang Okada memilih terlambat bekerja hanya untuk menikmati sarapan pagi bersama Natsune.

Kematian Okada bertepatan dengan perayaan "Hari Anak Perempuan", sebuah perayaan ketika keluarga berkumpul bersama dan mendekorasi rumah dengan boneka.

"Okada sudah memesan kue untuk putrinya dan sudah menanti perayaan ini bersama," kata seorang tetangga.

Okada adalah korban tewas terakhir dari bencana terpaan angin dingin di Hokkaido yang telah mengakibatkan sembilan orang meninggal dunia.

(TribunStyle.com/Nafis,TribunMedan.com/Royandi Hutasoit)

Sebagian artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul Seorang Ayah Tewas Kedinginan Setelah Berikan Semua Selimut untuk Putrinya saat Cuaca Ekstrem

Baca juga: FATAL! Akibat Kehabisan Miras, 7 Orang Tewas Setelah Nekat Tenggak Hand Sanitizer saat Pesta

Baca juga: VIDEO VIRAL Detik-detik Kakek 74 Tahun Selamatkan Anjing Nyaris Tewas, Sudah di Rahang Aligator

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 4/4
Tags:
TunawismaRusiaGerejaVladivostok
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved