Panji Petualang Dituduh Kasar ke Karyawan, Manajer Akhirnya Buka Suara: Tertawa Aja, Lucu Bacanya
Panji Petualang sempat dituduh berlaku kasar terhadap karyawannya. Sang manajer menyebut Panji Petualang telah anggap kru-nya seperti keluarga.
Penulis: Febriana Nur Insani
Editor: Delta Lidina Putri
Foto tersebut diambil saat Panji dan timnya melakukan monitoring untuk melihat perkembangan Garaga.
Monitoring ini dilakukan sudah lama atau beberapa waktu lalu.
• Viral Satpam Tewas Digigit Ular Weling, Panji Petualang: Indonesia Hanya Ada 1 Obat Anti Bisa Ular
Perjuangan Panji Petualang saat monitoring, bahkan diunggah melalui vlognya.
Insiden Digigit Ular Saat Monitoring Garaga
Setelah melepaskan ular king kobra bernama Garaga, Panji Petualang ternyata melakukan monitoring di alam tempat raja ular dilepaskan.
Momen ini diabadikan melalui vlog di YouTube Panji Petualang Channel yang diunggah pada Sabtu (28/3/2020).
Video tersebut merupakan part kedua dari vlog sebelumnya.
Untuk melakukan monitoring ular king kobra Garaga, Panji Petualang bersama timnya harus masuk ke hutan belantara.
Namun, ada kejadian tak terduga yang terjadi saat mereka memutuskan membuat bivak sebagai tempat istirahat.
Seorang kru, Alprih tiba-tiba menghilang. Ia memang ditugaskan Panji Petualang untuk mencari kayu bakar.
Namun, ia tak kunjung datang saat seorang tim Panji lain yang juga mencari kayu bakar, Kapa sudah kembali ke bivak.
Pada video itu, Panji pun terlihat khawatir karena waktu semakin sore sehingga memutuskan mencari Alprih.
• Kabar Terbaru Panji Petualang Setelah Tak Terduga Digigit Ular Kobra, Kulit Sobek Berdarah-darah
Ia bersama Kapa, termasuk kameramen langsung bergegas mencari temannya sambil berteriak memanggil nama Alprih.
Mereka menerobos semak-semak tinggi dan pepohonan di dalam hutan.
Kemudian, mereka menemukan jejak yaitu tas Alprih yang tergeletak.
Panji Petualang pun langsung kembali mencari dan meneriakan nama temannya.
Akhirnya terdengar sahutan Alprih merespons teriakan Panji.
Namun kondisinya memprihatinkan.
Ternyata tangannya digigit ular kobra.
Namun, ular itu sudah tidak ada saat Panji menemukan Alprih.
Akhirnya Panji Petualang pun melakukan pertolongan pertama.
Ia memotong dahan pepohonan yang kecil kemudian dipasangkan di tangan kanan Alpri yang tergigit ular kobra.
Kemudian dahan kayu yang diletakkan di tangan Alpri diikat bagian sisinya.
Tangan Alpri terlihat seperti digips. Panji Petualang menjelaskan itu merupakan teknik imobilisasi yang mana daerah yang kena gigitan ular tidak boleh bergerak agar racun tak menyebar.
Setelah itu, Panji dkk pun membawa Alprih kembali ke bivak.
Setelah mendapatkan perawatan darurat dari Panji, kondisi Alprih terlihat membaik. (*)
Sebagian artikel ini telah tayang di Tribuncirebon.com dengan judul 'Foto Ular King Kobra Garaga Terkini Setelah Dilepas, Ditemukan Panji Petualang di Hutan, Makin Gagah'
• Ini Kabar Terbaru Panji Petualang dari YouTuber hingga Miliki Anak yang Suka Ular
• Dilepas ke Hutan, Ular King Kobra Garaga Panji Petualang Makin Besar & Gagah, Ini Foto Terbarunya