Breaking News:

Virus Corona

Danilla Riyadi Akan Gelar Konser Online di Tengah Wabah Virus Corona di Indonesia

Danilla akan konser live streaming di YouTube setelah semua panggungnya untuk bulan Maret ini dibatalkan karena visus corona.

Penulis: Amirul Muttaqin
Editor: Suli Hanna
Instagram/ @danillariyadi
Penyanyi Danilla Riyadi 

TRIBUNSTYLE.COM - Virus corona di Indonesia turut berdampak bagi dunia hiburan khususnya musik Tanah Air.

Berbagai konser yang telah dijadwalkan dalam waktu dekat akhirnya ditunda atau bahkan dibatalkan.

Hal tersebut juga dialami oleh penyanyi Danilla Riyadi.

Dikutip dari Instagram resminya, beberapa panggung Danilla untuk bulan Maret ini telah dibatalkan.

Konser Dewa 19 Feat Dul Jaelani dan Once Mekel Ditunda karena Virus Corona, Promotor Siap Refund

Sebagai gantinya, Danilla dan tim akan main musik dengan sistem Live Streaming di YouTube.

Belum ada kepastian tanggal untuk acara tersebut, namun penyanyi asal Jakarta itu menyebut jika acara terebut akan digelar bulan Maret ini.

"Saya dan se-band, se-team akan main musik dengan sistem digital Live Streaming di YouTube saya yang link-nya ada di foto ini.

Tanggalnya akan diumumkan, yang pasti di bulan ini.

Semua panggung Danilla di bulan ini kosong, maka mari kita nyanyi-nyanyi dari rumah," ungkap Danilla pada keterangan unggahan di atas.

Program konser live streaming dari Danilla tersebut mendapat banyak tanggapan positif dari para penggemarnya di kolom komentar.

Mereka mengapresiasi inisiatif Danilla dan tim melakukan konser online ditengah ancaman virus corona yang membuat mobilitas dikurangi.

Virus Corona di Indonesia, Ayu Ting Ting Buka Suara Soal Gelaran Konser 28 Maret: Udah Dapat Izin

"Thank you ciiiik sudah mau memberikan hiburan di tengah wabah ini," tulis akun natya_merlan***.

"Respect sama elu Dan," tulis akun rifkhi***.

"Lumayan bisa sambil rebahan," tulis akun benisaiful***.

"Semoga musisi lain mengikuti jejak cici," tulis akun mochrifkypr***.

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/4
Tags:
Danilla Riyadivirus coronaIndonesiaLive StreamingYouTubeJakarta
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved