Pernikahan Ahok
Ayah Puput Nastiti Devi Bantah Jika Anaknya Akan Menikah dengan Ahok Tanggal 15 Februari
Terkait kabar pernikahan sang anak dengan Ahok, ayah Puput Nastiti Devi ungkap fakta berbeda.
Penulis: anggraini nurul fatimah
Editor: Mohammad Rifan Aditya
TRIBUNSTYLE.COM - Terkait kabar pernikahan sang anak dengan Ahok, ayah Puput Nastiti Devi ungkap fakta berbeda.
Ayah Puput Nastiti Devi bantah terkait tanggal pernikahan anaknya.
Puput Nastiti Devi dikabarkan akan menikah dengan Ahok pada tanggal 15 Februari.
Namun rupanya hal tersebut dibantah oleh Aiptu Teguh Sriyono, ayah Puput Nastiti Devi.
"Kalau soal tanggal 15 Febuari itu enggak bener ya. Puput sudah dewasa dan tahu mana yang baik, nanti dia yang jelaskan" kata Teguh, dikutip dari Tribunnews.
• Ahok Akan Nikahi Puput, Fifi Lety Bongkar Perceraian BTP & Veronica Tan: Saya Udah Tidak Respect
Namun terkait kabar pernikahan sang anak dengan Ahok yang selama ini santer beredar, Aiptu Teguh Sriyono benarkan hal tersebut.
Bahkan, Aiptu Teguh Sriyono juga sudah berikan restu untuk Puput dan Ahok.
"Ya benar, memang si Puput akan melangsungkan pernikahan dengan Pak BTP. Tapi, semua akan diserahkan kepada Puput," kata Teguh dikutip dari Tribunnews.com, Sabtu (26/1/2019).
Sebelumnya, Ahok dan Puput sudah berani go publik dan mulai terbuka mengenai hubungan asmara mereka.
Dilansir TribunStyle dari YouTube Oso TV, pada Sabtu (26/1/2019), Oso mengonfirmasi mengenai kabar pernikahan Ahok BTP dengan seorang Polwan.
• Sudah Mulai Pamer Kemesraan, Ahok Ternyata Panggil Puput Nastiti Devi dengan sebutan Istri

Lebih lanjut, Ahok juga bocorkan salah satu alasan yang buat ia tambah yakin untuk persunting Puput Nastiti Devi.
Meski masih berusia sangatlah muda, namun Puput Nastiti Devi memiliki sifat yang berbeda dari yang lain.
Hal tersebut diungkap secara langsung oleh Ahok dalam tayangan tersebut.
Ahok memiliki pandangan bahwa Bripda Puput tak sama dengan orang-orang atau anak kuliahan.
• Ahok segera Nikahi Puput Nastiti Devi, Sosok Wanita Ini Diam-diam Akui Kecemburuannya
Hal ini dikarenakan Puput sudah berstatus sebagai seorang Polwan dimana mentalnya sudah dibentuk ulang.