Resep Makanan
Resep Putu Ayu Keju - Yuk Buat Sendiri Makanan Tradisional Ini Biar Makin Yummy di Lidah!
Seperti yang kita ketahui bahwa Kue Putu dibuat dengan bahan dasar tepung beras yang notabene bisa dibuat oleh rakyat Indonesia.
Penulis: Triroessita Intan Pertiwi
Editor: Dimas Setiawan Hutomo
TRIBUNSTYLE.COM - Kue putu merupakan makanan ringan yang sangat familiar di Indonesia.
Banyak orang menduga kalau jajanan tradisional ini telah ada di Indonesia sejak zaman Belanda.
Seperti yang kita ketahui bahwa Kue Putu dibuat dengan bahan dasar tepung beras yang notabene bisa dibuat oleh rakyat Indonesia.
Nah, di zaman milenial ini, ada banyak varian putu ayu yang bisa kita buat.
Salah satunya kue putu ayu keju.
Untuk membuat 27 buah roti ini kita hanya memerlukan waktu 60 menit.
Melansir laman Sajian Sedap, yuk intip resep sederhana berikut ini:
Bahan:
- -150 gram putih telur
- -1/4 sendok teh garam
- -1 sendok teh emulsifier (SP/TBM)
- -100 gram gula pasir
- -100 gram santan kental instan
- -75 gram tepung terigu protein sedang
- -50 gram tepung beras
- -50 gram keju cheddar parut
Bahan Taburan:
- -100 gram kelapa parut kasar
- -1/4 sendok teh garam
- -1 lembar daun pandan, diikat
Cara Membuat Putu Ayu Keju:
1. Taburan, campur kelapa parut, garam, dan daun pandan. Kukus di atas api sedang 15 menit.
2. Letakkan kelapa di dasar cetakan putu ayu plastik yang dioles minyak. Sisihkan.
3. Kocok putih telur, garam, dan emulsifier sampai setengah mengembang. Masukkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
4. Tambahkan santan kental instan sedikit-sedikit bergantian dengan tepung terigu dan tepung beras sambil diayak dan dikocok perlahan.
5. Masukkan keju. Aduk rata. Tuang di cetakan putu ayu yang sudah dialas kelapa.
6. Kukus di dalam kukusan yang sudah dipanaskan di atas api sedang 15 menit sampai matang.
(TribunStyle.com/Triroessita Intan Pertiwi)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/ilustrasi-kue-putu-ayu_20171206_223627.jpg)