Breaking News:

Putuskan Tinggal di Bali, Cici Panda Ikut Sebarkan Informasi Untuk Bantuan Korban Gunung Agung

Kabar mengenai status Gunung Agung yang siap meletus ini juga sampai disorot oleh media Australia mengingat banyak turis mereka yang berlibur ke Bali.

Penulis: Ninda Iswara
Editor: Melia Istighfaroh
Instagram/cicipanda
Donasi Gunung Agung 

Lewat akun Instagram @pandasuper membagikan informasi mengenai bantuan apa saja yang dibutuhkan oleh para pengungsi.

Dilansir Tribunstyle.com, Panda diketahui me-repost postingan dari seorang rekannya.

Seperti yang dilansir Tribunstyle.com, para relawan mendatangi peliharaan warga yang ditinggalkan dirumah.

Relawan ini meninggalkan makanan untuk mengisi perut peliharaan warga.

Mereka juga masih membutuhkan banyak bantuan untuk para warga dan peliharaan mereka.

pandasuper
instagram.com/pandasuper

"Let's help

@Regrann from @tio_russ - GUNUNG AGUNG DIKHAWATIRKAN AKAN MELETUS, WARGA MULAI MENGUNGSI & HEWAN-HEWAN TERPAKSA DITINGGALKAN

Mohon bantuannya! Kami baru saja meninggalkan salah lokasi pengungsian & selesai memberi makan anjing-anjing warga yg terpaksa ditinggalkan mengungsi.

Tidak banyak makanan anjing yg bisa kami berikan hari ini karena keterbatasan tapi setidaknya cukup untuk 2 hari mereka mengisi perut.

Kami masih sangat memerlukan bantuan berupa :
• Makanan anjing
• Ember / baskom ukuran besar/medium
• Kandang ukuran besar untuk dipinjamkan ke warga yg ingin membawa serta anjingnya ke pengungsian • Rantai besi

Besok kami akan menyisir lagi lokasi-lokasi yg sudah ditinggalkan warga & memberikan supply makanan & minum untuk hewan yg ditinggalkan.

Untuk sementara kami tidak bisa melakukan evakuasi terhadap hewan-hewan yg sudah ditinggalkan warga karena adanya larangan dari dinas terkait untuk memindahkan hewan penyebar rabies lintas kabupaten.

Bagi yg memerlukan jasa evakuasi hewannya kami siap membantu semampunya.

Yg berminat menjadi volunteer silahkan DM ya.

Bantuan berupa barang" yg dibutuhkan dapat disalurkan melalui :

Toko Kamera Fuji Profesional
Jl. Diponegoro No 84
Denpasar, Bali +628158158000

Bantuan berupa uang dapat disalurkan melalui :

Bank BCA 0402594274
a/n Tyo Ros

Terimakasih banyak & GBU

#SaveBaliDogs #SelamatkanAnjingBali #SaveAnjingBali #GunungAgung."

pandasuper
instagram.com/pandasuper

"@Regrann from @tio_russ - Mohon infonya teman-teman, ruang yg bisa kami pakai untuk menyimpan bantuan makanan hewan & perlengkapan lainnya sekaligus posko sukarelawan. Terimakasih banyak." (Tribunstyle.com/Ninda Iswara)

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 2/2
Tags:
Gunung AgungCici Panda
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved