Dulunya Berbadan Besar, Wanita Ini Dikira Ibu dari Suaminya Sendiri, tapi 1 Tahun Kemudian . . .
Bobot badan Lee pada saat itu seberat 106kg. Beberapa orang asing sempat salah mengira bahwa ia adalah ibu dari suaminya sendiri. Setahun kemudian ...
Penulis: Anggraini Wulan Prasasti
Editor: Anggraini Wulan Prasasti
TRIBUNSTYLE.COM - Orang dengan bentuk badan besar sering kali jadi sasaran bully.
Mereka sering kali mendapat berbagai sebutan kasar dari orang-orang di sekitarnya.
Hal ini juga yang dialami oleh seorang wanita asal Malaysia ini.
Perempuan bernama Lee selama ini telah menerima bully secara verbal.
Wanita berusia 38 tahun ini sempat dianggap tak pantas bersanding dengan suaminya sendiri.
• Terlahir Jadi Laki-laki, Lalu Putuskan Jadi Wanita, tapi Kembali Lagi Jadi Pria, Ia Akhirnya Memilih
Suami Lee dinilai memiliki wajah tampan, sedangkan wanita ini dulunya berbadan gemuk.
Bobot badan Lee pada saat itu seberat 106kg, melansir Sinchew via Worldofbuzz.
Bahkan, beberapa orang asing sempat salah mengira bahwa ia adalah ibu dari suaminya sendiri.
Mereka mengatakan, "Apakah dia anakmu?"

Tak hanya itu, Lee sadar bahwa obesitas yang ia alami membuatnya mudah kehabisan nafas.
Ia juga kesulitan saat harus berjongkok di toilet.
"Aku sudah mencoba menurunkan berat badanku selama 10 tahun, tapi aku tidak punya ketangguhan.
Aku minum suplemen pembakar lemak untuk menurunkan secara cepat, tapi tubuhku berubah drastis setelahnya.
Beratku malah meroket hingga lebih dari 100kg," ungkap Lee.