Breaking News:

Selebrita

Rully Anggi Akbar, Suami Boiyen: Dosen, Traveler, dan Lulusan S3 Sebelum 30

Rully Anggi Akbar, suami Boiyen, menarik perhatian publik sebagai dosen, traveler, dan lulusan S3 sebelum usia 30 tahun

|
Editor: Tim TribunStyle
Instagram/rezaprabowophoto/rullyanggiakbar
Rully Anggi Akbar, suami Boiyen, menarik perhatian publik sebagai dosen, traveler, dan lulusan S3 sebelum usia 30 tahun 

Rully Anggi Akbar, suami Boiyen, menarik perhatian publik sebagai dosen, traveler, dan lulusan S3 sebelum usia 30 tahun

TRIBUNSTYLE.COM - Sosok Rully Anggi Akbar, suami artis Boiyen Pesek, kini menjadi sorotan publik. Kehidupan pribadinya yang selama ini jarang terekspos menarik perhatian banyak orang.

Tanpa banyak kabar soal hubungan sebelumnya, Rully tiba-tiba menikahi Boiyen pada Sabtu (15/11/2025).

Prosesi pernikahan mereka berlangsung dengan mas kawin berupa perhiasan emas seberat 15 gram dan uang tunai senilai Rp 110.002.025.

"Saya terima nikah dan kawinnya Yeni Rahmawati binti Syarifudin dengan mas kawin tersebut tunai," kata Rully.

Pernikahan itu diwalikan oleh keponakan Boiyen.

Rully Anggi Akbar, suami Boiyen, menarik perhatian publik sebagai dosen, traveler, dan lulusan S3 sebelum usia 30 tahun
Rully Anggi Akbar, suami Boiyen, menarik perhatian publik sebagai dosen, traveler, dan lulusan S3 sebelum usia 30 tahun (YouTube Reyben Entertainment)

Sebelum resmi menikah, Boiyen sempat memposting foto prawedding dengan Rully.

Foto-foto itu pun sempat ramai disorot oleh netizen.

Rupanya keduanya kini telah resmi menjadi sepasang suami istri.

Prawedding keduanya dilakukan di Jogja.

Sosok Rully

Sosok Rully pun sontak langsung jadi sorotan.

Baca juga: Perjalanan Cinta Boiyen dan Suami, Pacaran 2 Tahun, Asmara Bak Roller Coaster, Berakhir Menikah

Pria yang akrab disapa Ezel ini lahir pada 7 Agustus 1991, empat tahun lebih muda dari Boiyen.

Rully sendiri berprofesi sebagai dosen tetap di Politeknik Sahid Jakarta.

Tak hanya itu, Rully juga kerap jadi dosen tamu di beberapa universitas.

Rully meraih gelar Doktor di usianya yang belum mencapai 30 tahun.

Ia lulus S3 di Universitas Gadjah Mada pada akhir tahun 2021 lalu.

Di akun Instagramnya, Rully juga kerap jalan-jalan ke luar negeri.

Mulai dari Thailand, Italia, hingga Nepal.

Meski sudah keliling dunia, Rully lebih memilih menggelar prawedding di Yogykarta.

Keduanya pun berfoto santai dengan nuansa penuh canda.

Boiyen tampak cantik dengan gaun putih panjang dan kacamata hitam.

Selain aktif sebagai pengajar, Rully juga terlibat dalam berbagai aktivitas pariwisata dan pernah menekuni bisnis terkait bidang tersebut.

Rupanya Rully sudah pergi ke luar negeri sejak masih kecil.

Di usia 10 tahun, Rully sudah pergi ke India.

Rully Anggi Akbar, suami Boiyen, menarik perhatian publik sebagai dosen, traveler, dan lulusan S3 sebelum usia 30 tahun
Rully Anggi Akbar, suami Boiyen, menarik perhatian publik sebagai dosen, traveler, dan lulusan S3 sebelum usia 30 tahun (Instagram @boiyenpesek)

Bahkan ia mengaku sudah jatuh cinta untuk pertama kalinya ke India di usia 10 tahun.

Baca juga: Boiyen Resmi Menikah, Terungkap Sosok Suami yang Tak Banyak Diketahui, Bukan Orang Sembarangan

Banyak netizen yang mengingatkan Rully untuk tidak menyakiti Boiyen.

"Selamat.... Keren deh ini lakinya. Mudah2an langgeng," tulis @nonnierahma.

"Boyen tuh orangnya tulus banget,, gak neko2, makanya banyak yg sayang semua netizen pun ikut bahagia denger kabar ini..

Baca juga: Pesona Rully Calon Suami Boiyen yang Berparas Tampan, Bukan Orang Sembarangan, Punya Gelar Doktor

inget bang lu tuh beruntung bisa sama kak boyen..

jadi awas aja lu macem2.. di tandai satu Indonesia," tulis @sischa_ica.

"bang, jangan bikin mpok kesayangan kita sakit ati ampe nangis ya. Musuh lu netijen satu Indonesia.," kata @mrplnr.

 

Tags:
BoiyenRully Anggi Akbardokter
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved