Breaking News:

Suami Najwa Shihab Meninggal

Perjalanan Cinta Najwa Shihab dan Ibrahim Assegaf, Cinlok Saat Kuliah, 27 Tahun Menikah Harmonis

Perjalanan cinta Najwa Shihab dan Ibrahim Assegaf, cinlok saat kuliah, 27 tahun menikah selalu harmonis.

|
Instagram @najwashihab
SUAMI NAJWA SHIHAB MENINGGAL - Perjalanan cinta Najwa Shihab dan Ibrahim Assegaf, cinlok saat kuliah, 27 tahun menikah selalu harmonis. 

TRIBUNSTYLE.COM - Kepergian Ibrahim Sjarief Assegaf datang begitu tiba-tiba. Serangan stroke yang menyebabkan pecahnya pembuluh darah merenggut nyawanya, meninggalkan duka mendalam bagi orang-orang terdekat, terutama sang istri, Najwa Shihab.

Bagi Najwa, kehilangan ini terasa seperti "petir di siang bolong". Tak disangka, begitu mengejutkan. Kesedihan dan rasa kehilangan kini menyelimuti hari-harinya.

Deddy Corbuzier, yang datang melayat ke rumah duka, mengungkapkan bahwa Najwa tak henti-hentinya menangis saat itu.

Najwa dan Ibrahim telah menjalin rumah tangga selama 27 tahun. Hubungan mereka dikenal harmonis, sebagaimana sering terlihat dalam unggahan-unggahan Najwa di media sosial.

Cinta mereka bermula di bangku kuliah, ketika keduanya menempuh pendidikan di Fakultas Hukum, Universitas Indonesia. Ibrahim atau yang akrab disapa Baim adalah kakak tingkat Najwa saat itu.

SUAMI NASJWA SHIHAB MENINGGAL - Najwa Shihab dan Ibrahim telah menjalin rumah tangga selama 27 tahun.
SUAMI NAJWA SHIHAB MENINGGAL - Najwa Shihab dan Ibrahim telah menjalin rumah tangga selama 27 tahun. (Instagram/najwashihab)

Baca juga: Ibrahim Sjarief Meninggal, Najwa Shihab Sempat Unggah Momen Lebaran Bersama, Kompak Pakai Baju Putih

Hubungan mereka juga sempat diuji jarak, ketika Baim harus menjalani magang di luar negeri. Meski harus terpisah sejauh Amerika Serikat dan Indonesia, mereka mampu menjaga hubungan. Justru dari tantangan itu, ikatan di antara keduanya semakin kuat.

Najwa pernah berkata bahwa komunikasi mereka justru semakin intens saat harus menjalani hubungan jarak jauh, bahkan ketika sedang berselisih. Dari situ, hubungan mereka semakin matang.

Akhirnya, pada tahun 1997, mereka memutuskan menikah. Saat itu, Najwa masih duduk di semester tiga dan baru berusia 20 tahun.

Sang ayah, Quraish Shihab, merestui pernikahan tersebut, meskipun dengan satu syarat: pendidikan harus tetap dituntaskan.

"Karena sudah menemukan orang yang tepat, jadi untuk apa menunda kebahagiaan," ujar Najwa, dikutip dari YouTube Ngobrol Asix tahun 2022, seperti yang dilansir oleh Kompas.com.

Setelah puluhan tahun menikah, rasa cinta Najwa kepada suaminya tak pernah luntur. Hubungan mereka dibangun dengan saling mendukung dan bertumbuh bersama.

"Aku dewasa bersama dia, jadi aku berproses, di mana aku melewati berbagai hal baik dari karier, baik dari up and down kehidupan, aku tumbuh bersama dia, jadi itu yang mengokohkan pondasi hubungan," ungkap Najwa.

"Kedua, karena memang butuh. Aku segala hal akan cek dan tanya dia, bukan hanya soal keseharian rumah, semua isu, semua hal aku tanya ke dia," tambahnya.

Selama bersama, mereka tetap saling melengkapi satu sama lain.

Menikah muda keputusan tepat

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/2
Tags:
Ibrahim AssegafNajwa Shihabmeninggal
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved