Breaking News:

Selebrita

Nasib Bayi yang Ditemukan Nana Mirdad dan Andrew White, Tak Diadopsi, Dititipkan ke Panti Asuhan

Kabar terkini bayi yang ditemukan Nana Mirdad dan Andrew White di dekat rumahnya di Bali. Tak diadopsi, kini dititipkan ke panti asuhan.

|
Editor: Putri Asti
Instagram @nanamirdad_
NANA TEMUKAN BAYI - Nasib bayi yang ditemukan Nana Mirdad dan Andrew White di dekat rumahnya di Bali. Tak diadopsi, kini dititipkan ke panti asuhan. 

TRIBUNSTYLE.COM - Beberapa waktu lalu, artis Nana Mirdad temukan bayi baru lahir di semak-semak dekat rumahnya di Bali. 

Kondisi bayi tersebut memprihatinkan, alami hipotermia.

Beruntung bayi malang itu masih bisa diselamatkan dengan segera.

Lantas, bagaimana nasib bayi tersebut sekarang ini?

Pasangan selebritas Nana Mirdad dan Andrew White sempat menjadi sorotan publik, setelah mengunggah video mereka menemukan seorang bayi di depan rumahnya.

Bayi yang ditemukan Nana Mirdad dan Andrew White tidak diketahui identitas orangtuanya, sehingga Nana memilih untuk mengasuhnya.

Baca juga: Unggah Foto Hitam Putih, Curhat Nana Mirdad Bahas Tentang Kekosongan Hidup, Ada Apa?

Adik Nana Mirdad, Naysila Mirdad menyampaikan kabar terkini bayi tersebut.

Sang bayi yang ditemukan kakaknya itu menurut Naysila  sudah tidak bersama dengan Nana Mirdad dan Andrew White lagi.

"Iya itu bayinya ditemui kak Nana. Cuma sama kak Nana dititipkan di panti asuhan di Bali," kata Naysila Mirdad ketika ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Wanita yang akrab disapa Nay itu mengakui kalau kondisi bayinya sehat walafiat, karena diurusi oleh panti asuhan yang dititipkan oleh Nana Mirdad.

NANA TEMUKAN BAYI - Andrew White dan Nana Mirdad membagikan momen perpisahan mereka dengan bayi yang belum lama ini ditemukan oleh ART.
NANA TEMUKAN BAYI - Andrew White dan Nana Mirdad membagikan momen perpisahan mereka dengan bayi yang belum lama ini ditemukan oleh ART. (Instagram @nanamirdad_)

"Kak nana sering nengokin dan kadang suka diajak jalan sama kak Nana. Ya sehat ya dia Alhamdulillah," ucapnya.

Akan tetapi, Naysila Mirdad menegaskan kalau Nana Mirdad tidak memutuskan untuk mengadopsi anak itu. 

Akan tetapi, bayi tersebut masih diurusi oleh sang Kaka.

"Kak Nana buat adopsi ada pertimbangan sendiri, tapi masih diperhatikan. Belum ada adopternya juga sampai sekarang, doain aja anak ini tetap bahagia," ujar Naysila Mirdad.

Diberitakan sebelumnya, Nana Mirdad menemukan seorang bayi yang dibuang oleh orang tuanya di Bali, pada Januari 2024. 

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/4
Tags:
Nana MirdadAndrew Whitepanti asuhan
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved