Breaking News:

Selebrita

Bosan Jadi Artis Tanah Air? Ayu Ting Ting Dikabarkan Mau Pindah ke Korea, Bermula dari Ucapan Fans

Berawal dari ucapan fans, Ayu Ting Ting ramai dikabarkan akan pindah ke Korea Selatan. Bosan berkarier di Tanah Air?

Editor: Putri Asti
Instagram
Berawal dari ucapan fans, Ayu Ting Ting ramai dikabarkan akan pindah ke Korea Selatan. 

TRIBUNSTYLE.COM - Ayu Ting Ting terbilang menjadi salah satu artis dan penyanyi dangdut sukses Tanah Air.

Kekayaan yang dimilikinya pun tak diragukan lagi.

Namun baru-baru ini, ia dikabarkan akan pindah ke Korea.

Hal ini bermula dari salah satu celetukan warganet di postingan terbarunya.

Seperti apa?

Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting ternyata menuruti saran dari penggemar yang memintanya pindah ke Korea.

Baca juga: Sempat Dijodohkan, Interaksi Ayu Ting Ting dan Andi Arsyil Kembali Terekam, Kini Saling Menyukai

Bukan karena Boy William maupun Lettu Inf Muhammad Fardhana.

Penyebabnya, fans menilai ibunda Bilqis Khumairah Razak itu pantas jadi artis Korean Pop atau K-pop.

Hal itu mencuat setelah Ayu Ting Ting mengunggah foto terbarunya melalui Instagram pribadi, @ayutingting92.

Dilansir Banjarmasinpost.co.id dari postingan tersebut, Kamis (16/1/2025) Ayu Ting Ting membagikan foto terbarunya menggunakan baju putih.

“Apakah kamu ingin dipeluk?, “ tulisnya dalam bahasa Korea pada caption.

Ayu Ting Ting disebut akan pindah ke Korea.
Ayu Ting Ting disebut akan pindah ke Korea. (Instagram)

Sampai warganet mengira Ayu Ting Ting mau menjadi bintang iklan skincare Korea.

Hal itu terjadi lantaran penampilan Ayu Ting Ting yang berbeda dari biasanya.

Pedangdut berusia 32 tahun itu dandan cantik dengan make up tipis seperti orang Korea.

Memang, kiblat fashion dan make up sang pedangdut kini adalah artis K-pop.

Halaman 1/4
Tags:
Ayu Ting TingKoreaLettu Muhammad FardhanaKpop
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved