Tabrak Truk Pengangkut Gabah, Bus Study Tour Kecelakaan di Tol Jombang, Guru dan Kernet Tewas
Update kecelakaan bus study tour SMP PGRI 1 Wonosari Malang di Tol Jombang-Mojokerto. Seorang guru dan satu kernet dinyatakan tewas.
Editor: Putri Asti
Lalu, ada lima orang mengalami luka berat dan 10 orang penumpang bus mengalami luka ringan.
Di sisi lain, kondisi bus dalam keadaan ringsek hingga kaca depan terlepas dan body depan rusak parah.
Seluruh Penumpang Tertidur saat Kecelakaan
Terpisah, Kepala Sekolah SMP PGRI 1 Wonosari, Malang, Hartono yang juga turut ikut menjadi rombongan menuturkan bahwa saat kecelakaan terjadi, seluruh penumpang tengah dalam keadaan tertidur.
"Saat kejadian memang semua rata-rata tertidur karena perjalanan pulang dari study tour," terang Hartono, Rabu (22/5/2024).
Bahkan, Hartono mengatakan bahwa dia bersebelahan dengan ECH yang menjadi salah satu korban tewas.
"Jadi saya duduk bersebelahan dengan pak Edi, tepat dibelakang sopir bus. Pak Edi merupakan guru PAI (Pendidikan Agama Islam) di sekolah. Pak Edi terkena luka serius di kepalanya" tutur Hartono.
Hartono menyebut bahwa dirinya tidak memiliki firasat apapun sebelum kecelakaan tersebut terjadi.
Baca juga: Kecelakaan Bus Terbalik di Lombok Timur, Sopir dan Kondektur Kabur Tinggalkan Penumpang Luka-luka
Lebih lanjut, dia mengungkapkan bahwa agenda study tour memang kerap diadakan oleh sekolah bagi kelas 9 yang akan lulus.
"Ini memang agenda tahunan para siswa kelas 9. Untuk bus nya pun ini kali kedua menggunakan armada yang sama," tambahnya.
Ia menjelaskan jika tujuan study tour para siswa ini ke Jogjakarta dengan mengunjungi sejumlah tempat wisata.
"Kami study tour ke Jogjakarta yakni Pantai Parangtritis, Malioboro, dan Candi Prambanan. Jadi perjalanan satu hari dua malam," urainya.
Hartono membenarkan jika rombongan berangkat dari sekolah dengan total penumpang 50 an mulai dari siswa, guru, dan staf sekolah.
Kapolda Bakal Tindak Tegas Perusahaan Bus Lalai
Masih dikutip dari Tribun Jatim, Kapolda Jatim, Irjen Pol Imam Sugianto bakal menindak tegas perusahaan bus yang lalai berkaca dari kecelakaan bus study tour SMP PGRI 1 Wonosari, Malang.
Sumber: Tribunnews.com
| WNA Israel Miliki Identitas Indonesia, Dedi Mulyadi dan Bupati Ungkap Fakta Mengejutkan! |
|
|---|
| Prahara PPPK: Suami Ceraikan Istri Penjual Sayur, Firasat Buruk 5 Tahun Silam Terbukti! |
|
|---|
| Politisi Selingkuh? Suami Anggota DPRD Takalar Ungkap Kisah Pilu Kehamilan Istri di Bali. |
|
|---|
| KESAKSIAN NGERI PENUMPANG: Bus Terguling, Korban Selamat Lihat Rekan Berlumuran Darah |
|
|---|
| Taktik Licik Menantu di Bogor: Libatkan Pria Lain Demi Kuras Harta Mertua yang Umroh |
|
|---|