Breaking News:

Tak Mau Diajak Salaman, Pelajar di Semarang Jateng Disetrika Kakak Kelas, Kondisi Pilu: Dada Melepuh

Tak mau diajak salaman, seorang pelajar di Semarang, Jawa Tengah, disetrika kakak kelasnya. Dada melepuh dan dilarikan ke rumah sakit.

Editor: Putri Asti
IST
Seorang pelajar di Semarang disetrika kakak kelas gegara tak mau diajak salaman 

TRIBUNSTYLE.COM - Tak mau diajak salaman, seorang pelajar di Semarang, Jawa Tengah, disetrika kakak kelasnya. Dada melepuh dan dilarikan ke rumah sakit.

Seorang pelajar di Semarang, Jawa Tengah hars merasakan pilu karena ulah kakak kelasnya.

Hanya gegara tak gubrik ajakan salaman, dadanya disetrika oleh sang kakak kelas.

Pelajar di Semarang disetrika kakak kelas gegara tak mau diajak salaman.
Pelajar di Semarang disetrika kakak kelas gegara tak mau diajak salaman. (fthmb.tqn.com)

Seketika tubuhnya pun melepuh dan dilarikan ke rumah sakit.

Seorang pelajar berinisial D (14) di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah mengalami luka bakar di bagian dada diduga disetrika kakak kelasnya.

Baca juga: ASTAGFIRULLAH Belasan Siswa SMA di Tebet Jadi Korban Bullying Kakak Kelas, Dada dan Kemaluan Dipukul

Kasat Reksrim Polres Semarang AKP Aditya Perdana mengatakan, dugaan penganiayaan ini terjadi di asrama sebuah MTS di Kecamatan Susukan, Kabupaten Semarang.

Kronologi

Peristiwa penganiayaan bermula saat keduanya sedang melaksanakan shalat sunah sebelum shalat isya di masjid asrama.

Dugaan penganiayaan terhadap siswa kelas VIII MTs ini terjadi pada Senin (13/5/2024) malam.

"Saat itu D bersama terduga pelaku F (15) warga asal Provinsi Bali, yang juga kakak kelas korban, melaksanakan shalat sunah sebelum shalat Isya di masjid asrama," jelas dia.

Saat itu setelah shalat, terduga pelaku F warga asal Provinsi Bali ingin bersalaman, namun korban sedang berdoa, sehingga tidak menggubris ajakan salaman dari pelaku.

"Hal ini yang dimungkinkan memicu kemarahan terduga pelaku terhadap korban," kata Aditya.

Setelah kejadian tersebut, pelaku meninggalkan korban.

Ilustrasi penganiayaan.
Ilustrasi penganiayaan. (www.ladbible.com)

"Saat korban kembali ke asrama, selang beberapa waktu terduga pelaku menghampiri korban. Saat korban hendak istirahat dengan bertelanjang dada atau tanpa menggunakan kaus, pelaku menempelkan setrika ke dada korban," ujarnya.

Pengasuh asrama yang mengetahui kejadian tersebut segera mendatangi keduanya.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/3
Tags:
disetrikaSemarangpenganiayaanberita viral hari ini
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved