5 Pilihan Investasi yang Aman dan Paling Menguntungkan Untuk Simpanan Masa Depan, Minim Risiko
Berikut 5 pilihan investasi yang aman dan paling menguntungkan untuk simpanan masa depan, minim risiko.
Penulis: Ika Putri Bramasti Ixtiar Rahayu Ing Pambudhi
Editor: Ika Putri Bramasti
TRIBUNSTYLE.COM - Investasi jadi sebuah aktivitas finansial yang cukup menjanjikan hingga saat ini.
Investasi yang menguntungkan merupakan daya tarik utama terhadap aktivitas tersebut.
Meski demikian, banyaknya pilihan investasi yang ada tak jarang membuat masyarakat bingung saat menentukan pilihan.
Nah agar tak salah langkah, berikut ada beberapa pilihan investasi yang aman dan minim risiko.
Berikut 5 pilihan investasi yang aman dan paling menguntungkan untuk simpanan masa depan, minim risiko.
1. Properti
Baca juga: 5 Makanan Penyebab Migrain, Sebaiknya Dihindari Jika Tak Ingin Sakit Kepala, Ada Cokelat hingga Keju
Properti menjadi pilihan investasi paling menguntungkan yang sudah dilakukan sejak lama.
Jenisnya dapat berupa investasi tanah, ruko, apartemen, rumah, maupun bangunan lainnya.
Bentuk investasi satu ini tidak pernah sepi peminat karena memberikan keuntungan yang sangat menjanjikan untuk jangka panjang.
Tak heran, harga properti memang cenderung akan terus mengalami kenaikan setiap waktu.
Selain itu, dilihat dari aspek risiko yang ada, bentuk investasi properti juga bisa dibilang sangat minim.
Meski begitu, tentu kamu membutuhkan modal yang tidak sedikit untuk membeli satu jenis properti, bahkan jumlahnya hingga ratusan juta.
2. Saham
Popularitas saham sebagai pilihan investasi memang sudah bertahan sejak dulu.
Saham juga masih jadi pilihan investor dalam menghasilkan investasi yang menguntungkan.
Keuntungan yang datang dari investasi saham ini memang dikenal memiliki persentase yang besar.
Meski demikian, risiko yang menyertai pilihan investasi ini juga bisa dibilang tidak kecil.
Jadi agar lebih aman, sebaiknya pelajari dan cari tahu terlebih dahulu semua informasi tentang jenis investasi ini, termasuk cara kerjanya agar kamu tidak mengalami kerugian besar nantinya.
3. Reksa dana
Reksa dana menjadi investasi paling menguntungkan yang saat ini tengah populer.
Bentuk investasi ini secara umum mirip dengan deposito, bedanya ada pada uang yang diberikan.
Jika memilih reksa dana, uang kamu akan dikelola oleh sebuah konsorsium dengan seorang manajer investasi.
Kamu tidak perlu bingung untuk mengelola uang reksa dana milikmu.
Karena semua sudah ditangani langsung oleh sang manajer.
Jadi, kamu cuma tinggal menunggu dan menerima hasil keuntungannya.
4. Emas
Emas juga menjadi pilihan investasi paling menguntungkan yang sudah dilakukan oleh masyarakat sejak puluhan tahun yang lalu.
Bentuknya pun sangat beragam, bisa berupa perhiasan, kepingan, atau batangan.
Tak hanya itu, nilai likuiditas dari emas juga bisa dibilang sangat tinggi.
Karena emas memang cukup mudah diperjualbelikan.
Baik investasi jangka pendek maupun panjang, emas tetap bisa jadi salah satu pertimbangan.
Harga emas cenderung terus mengalami peningkatan, bahkan nominalnya tidak dipengaruhi inflasi.
Kalau kamu sedang mencari jenis investasi yang aman, mudah, dan menawarkan keuntungan yang menjanjikan, investasi emas tentu bisa jadi pilihan tepat.
5. Deposito
Deposito juga menjadi pilihan investasi jangka panjang yang minim risiko.
Kamu bisa dapat keuntungan yang cukup besar tanpa harus mengeluarkan banyak modal.
Pihak perbankan rata-rata memberikan bunga untuk deposito sebesar 4-5 persen setiap tahun.
Selain itu, deposito juga mendapatkan jaminan langsung dari Lembaga Penjamin Simpanan atau LPS.
Namun deposito memiliki aturan pengambilan atau penarikan uang yang harus kamu ketahui.
Ada rentang waktu pencairan uang yang sebelumnya sudah kamu sepakati dengan pihak bank.
Misalnya, jangka 3 bulan, 6 bulan, 12 bulan, dan 24 bulan.
Jika kamu mengambil uang sebelum masa tenggang, tentu bank akan memberikan denda.
(TribunStyle.com/Ika Bramasti).
Sumber: TribunStyle.com
| Produsen Lokal Kirim Karangan Bunga ke Menkeu Purbaya, Protes Food Tray Impor MBG |
|
|---|
| Karyawan Lalai, Pelanggan Ta Wan Bali Terima Cairan Pembersih yang Dikira Air Mineral |
|
|---|
| Modus Love Scam Mencuri Kepercayaan, Usia 25 Tahun ke Atas Jadi Sasaran Baru |
|
|---|
| Kasus Maria Gabriella, Siswi SMA yang Hilang Ditemukan, Ada Pria Beristri dalam Kasusnya |
|
|---|
| Pelaku Ledakan SMAN 72 dengan Luka Kepala Berat Tetap Tenang, Tatapannya Tajam di TKP |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/5-pilihan-investasi-yang-aman-dan-paling-menguntungkan.jpg)