INNALILLAHI Pemuda Tertimpa Pohon Lapuk saat Naik Motor, Langsung Tewas di Tempat
M Iwan tertimpa pohon karet tumbang yang sudah mati dan lapuk di jalan saat sedang mengendarai sepeda motor.
Editor: Amirul Muttaqin
TRIBUNSTYLE.COM - Nasib nahas seorang pemuda di Bangka Belitung yang tewas di jalan.
Dia tertimpa pohon lapuk saat sedang mengendarai sepeda motor.
Korban ditemukan warga yang melintas dan langsung dilaporkan ke kepala dusun setempat.
Seperti apa kisah lengkapnya?
Baca juga: ASTAGFIRULLAH Bisa-bisanya Perawat di Gowa Cengengesan Ledek Pasien Kecelakaan, Sampai Tuduh Mabuk
Seorang warga bernama M Iwan (25) ditemukan tewas tertimpa pohon tumbang di jalan Desa Simpang Yul, Kecamatan Tempilang, Bangka Barat, Kepulauan Bangka Belitung.
"Tertimpa pohon yang sudah lapuk saat berkendara sepeda motor," kata Kepala Polres Bangka Barat AKBP Ade Zamrah dalam keterangan tertulisnya, Kamis (9/11/2023).
Ade menuturkan, peristiwa diperkirakan terjadi sekitar pukul 14.30 WIB.
Korban yang tinggal di Desa Kelapa hendak berangkat bekerja menuju Desa Buyan Kelumbi menggunakan sepeda motor Yamaha Jupiter Z.
Saat hendak melewati Dusun Kamat Fesa Simpang Yul dia tertimpa pohon karet tumbang yang sudah mati dan lapuk.
"Korban ditemukan warga yang melintas dan langsung dilaporkan ke kepala dusun setempat," ujar Ade.
Kemudian personel dari Polsek Tempilang melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Di lokasi masih ditemukan bercak darah dan motor yang ringsek.
Sementara jasad korban sudah dibawa ke rumah sakit terdekat.
Kepala Desa Simpang Yul, Faturohim mengatakan, korban ditemukan meninggal di lokasi kejadian, namun tetap dibawa ke Puskesmas Kelapa.
Selanjutnya pihak desa akan menebang pohon miring yang mengarah ke badan jalan.
Dari informasi yang tertera pada Surat Izin Mengemudi (SIM) diketahui korban lahir di Pamekasan, Madura.
Baca juga: Driver Taksi Online Ditemukan Tewas dalam Keadaan Tangan, Mulut, & Kaki Diikat Lakban di Sukabumi
Kisah Lainnya - TRAGIS Sopir Ambulans Tak Sadar Tabrak Pria hingga Tewas di Aceh, Korban Sempat Dikira Gelandangan
Nasib tragis dialami seorang pria bernama Sigit Setiawan (28).
Ia merupakan warga Desa Muara Jaya, Kecamatan Kepenuhan Hulu, Kabupaten Rokan Hulu, Riau yang tewas ditabrak ambulans yang baru saja pulang mengantarkan pasien.
Dirlantas Polda Aceh, Kombes Muhammad Iqbal Alqudusy, mengatakan polisi sempat tidak menemukan identitas apapun sehingga korban diperkirakan tunawisma atau orang dalam gangguan jiwa (ODGJ).
Kecelakaan ini terjadi di Jalan Lintas Blangkejeren - Takengon, Senin (6/11/2023) dini hari tepatnya di jalan tikungan serta menanjak di Desa Pinang Rugub, Kecamatan Rikit Gaib, Kabupaten Gayo Lues.
"Saat ini sopir ambulans, Kamarudin, sudah diamankan di Mapolres Gayo Lues karena diduga sebagai pelaku tabrak lari," katanya saat dikonfirmasi, Kamis (9/11/2023).
Iqbal menjelaskan, kejadian bermula saat Kamarudin baru saja merujuk pasien ke rumah sakit di Aceh Tengah bersama satu orang perawat, dan kecelakaan ini terjadi saat di dalam perjalanan kembali ke Gayo Lues.
Dalam perjalanan itu, Iqbal mengatakan, Kamarudin memang sempat beberapa kali singgah lantaran mengantuk.
Dia juga mengakui mengemudikan mobil dengan kecepatan tinggi karena ingin cepat tiba ke Blangkejeren (Ibu Kota Gayo Lues).
Selama perjalanan balik itu kondisi jalan dalam keadaan sepi, dan setiba di lokasi kejadian jalan menurun dan menikung kekanan dari arah Takengon menuju Blangkejeren ditambah kondisi cuaca berkabut.
"Kamarudin melebar ke sisi kanan jalan, dan saat itu dia ada merasakan menabrak sesuatu. Saat itu diperkirakan lubang atau benda mati seperti batu, sehingga Kamaruddin tidak melihat ke spion untuk memastikan apa yang ditabraknya dan juga tidak ada berhenti," ujarnya.
Iqbal menjelaskan, sopir ambulans itu terus melanjutkan perjalanan sampai ke RSU Muhammad Ali Kasim, Gayo Lues.
Sementara korban awalnya diketahui oleh tim Satresnarkoba yang sedang melaksanakan giat patroli dan razia di jalan.
"Mereka menginformasikan ada penemuan sesosok mayat di jalan dalam kondisi mengeluarkan darah pada bagian kepala, mulut dan telinga, lalu ada luka lecet dipinggang serta kaki sebelah kanan, namun tidak bergerak dan sadarkan diri diperkirakan merupakan korban kecelakaan lalulintas," terangnya.
Berawal dari informasi itu, petugas langsung menghubungi tim medis dan ambulans guna memberikan pertolongan pertama, dan setibanya di lokasi petugas menyatakan korban telah meninggal dunia.
"Lalu dicek identititas dan tidak ada ditemukan apapun, lalu korban dievakuasi ke RSU MAK Gayo Lues, Kasatlantas kemudian membentuk tim untuk mengungkap peristiwa dugaan kecelakaan lalu lintas dengan modus operandi tabrak lari tersebut," tuturnya.
"Tim mengambil sidik jari secara otomatis dan kemudian keluar beberapa data identitas kependudukan lalu diambil kembali secara manual guna mencari kesamaan identik terhadap sidik jari tersebut, setelah diteliti dengan cermat terdapat data yang identik atas nama Sigit Setiawan," lanjutnya.
Baca juga: SOSOK Eko Londo, Pelawak Senior di Surabaya yang Alami Kecelakaan Motor, Kini Terbaring Koma
Dari kejadian tersebut, kata Iqbal, petugas mengumpulkan sejumlah alat bukti termasuk rekaman CCTV.
Kemudian tim dipimpin Kasatlantas mendatangi RSU MAK, Gayo Lues dan mencari keberadaan mobil dan sopirnya.
Tim juga memeriksa kondisi fisik mobil ambulans, dan menemukan bekas penyot serta percikan darah.
"Berdasarkan bukti permulaan yang cukup yaitu kesesuaian antara hasil olah TKP, keterangan saksi, keterangan supir, barangbukti mobil !mbulance serta rekaman CCTV, tim meyakini Kamarudin diduga sebagai pelaku tabrak lari tersebut," ungkapnya.
(Kompas.com/Heru Dahnur/Zuhri Noviandi)
Artikel ini diolah dari Kompas.com
Sumber: Kompas.com
| Surat Pilu Provokator Mabes Polri: Dari Kampus Elit ke Rutan Bambu Apus |
|
|---|
| WNA Israel Miliki Identitas Indonesia, Dedi Mulyadi dan Bupati Ungkap Fakta Mengejutkan! |
|
|---|
| Prahara PPPK: Suami Ceraikan Istri Penjual Sayur, Firasat Buruk 5 Tahun Silam Terbukti! |
|
|---|
| Politisi Selingkuh? Suami Anggota DPRD Takalar Ungkap Kisah Pilu Kehamilan Istri di Bali. |
|
|---|
| KESAKSIAN NGERI PENUMPANG: Bus Terguling, Korban Selamat Lihat Rekan Berlumuran Darah |
|
|---|