Breaking News:

Selebrita

SOSOK Matthew Perry Pemain 'Friends' Meninggal Dunia, Tergeletak di Bak Mandi, Sempat Idap Anxiety

Sosok Matthew Perry, pemain serial 'Friends' yang ditemukan meninggal dunia di bak mandi rumahnya. Sempat mengaku idap anxiety.

Editor: Putri Asti
Kompas
Sosok Matthew Perry, meningal dunia di bak mandi rumahnya 

Profil

Aktor serial Friends, Matthew Perry, meninggal dunia di bak mandi rumahnya di Los Angeles, Amerika Serikat (AS), Sabtu (28/10/2023) waktu setempat, pada umur 54 tahun.

Dikutip dar Los Angeles Times, awalnya pihak berwenang merespons adanya panggilan dari rumah Perry sekitar pukul 16.00 WIB waktu setempat, ketika dirinya lalu ditemukan dalam keadaan tak sadarkan diri.

Dalam penyelidikan sementara, sumber yang tidak mau disebutkan identitasnya masih enggan mengungkapkan penyebab kematian Perry.

Selain itu, tidak ada pula tanda-tanda kekerasan yang dialami Perry.

Baca juga: Masih Ingat Telenovela Amigos X Siempre? Begini Transformasi Para Pemainnya Setelah 23 Tahun Berlalu

Sementara, pihak keluarga juga belum memberikan keterangan resmi terkait kematian Perry, dikutip dari CNN.

Sebagai informasi, Matthew Perry merupakan aktor kelahiran Williamstown, Massachussets.

Perry merupakan anak dari ayah yang juga merupakan aktor dan ibu yang berprofesi sebagai jurnalis.

Namun, setelah kedua orang tuanya bercerai, Perry pindah ke Ottawa, Kanada.

Sebelum menjadi aktor, Perry merupakan petenis papan atas di Kanada.

Hanya saja, seiring berjalannya waktu, Perry muda lebih memilih menjadi aktor seperti ayahnya setelah pindah ke Los Angeles.

Peran pertama yang didapatnya sebagai aktor adalah ketika menjadi pemeran pembantu di film drama berjudul 240-Robert pada tahun 1979.

Kemudian, Perry juga ambil bagian dalam sebuah adegan di film berjudul 'Charles In Charge', 'Silver Spoons' dan 'The Tracey Ullman Show'.

Selanjutnya, Perry akhirnya berperan sebagai tokoh utama dalam film berjudul 'A Night in the Life of Jimmy Reardon' pada tahun 1988.

Sosok Matthew Perry
Sosok Matthew Perry

Hanya saja, setahun sebelum film tersebut rilis, dirinya juga sempat menjadi salah satu pemeran di serial sitkom 'Second Chances'.

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/3
Tags:
Matthew PerryAnxietyLos Angelesberita viral hari ini
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved