Breaking News:

Selebrita

Gugat Cerai Indra Bekti, Aldila Jelita Tak Sabar Tunggu Putusan Cerai dari Pengadilan: Sudah Capek

Sidang perkara perceraian Aldila Jelita dan Indra Bekti hingga kini masih bergulir.

Penulis: Eri Ariyanto
Editor: Ika Putri Bramasti
Instagram @dhila_bekti
Aldila Jelita tak sabar tunggu putusan cerai dari pengadilan. 

TRIBUNSTYLE.COM - Sidang perkara perceraian Aldila Jelita dan Indra Bekti masih terus bergulir.

Kabar perceraian mereka berdua hingga kini masih jadi perbincangan hangat publik.

Terkini, sidang cerai Aldila Jelita dan Indra Bekti kembali digelar hari ini, Senin (27/3/2023) di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan.

Agenda sidang kali ini adalah pembacaan laporan hasil mediasi pada persidangan sebelumnya.

Baca juga: Sejak Tahun 2020 Aldila Jelita Ternyata Sudah Lama Ingin Cerai dari Indra Bekti, Beber Alasan Ini

Diketahui, upaya mediasi Aldila Jelita dan Indra Bekti dinyatakan gagal.

Indra Bekti masih berharap bisa mempertahankan pernikahannya.

Sementara Aldila Jelita kekeh ingin bercerai dari sang presenter.

Bahkan, perempuan yang akrab disapa Dila ini ingin sidang perceraiannya bisa diputuskan sebelum Hari Raya Idul Fitri esok.

"Urusan (perceraian) ini membuat capek dan berharap sebelum Lebaran sudah ada putusan," kata Aldilla Jelita dikutip TribunStyle.com dari Wartakota, Senin (27/3/2023).

Aldila Jelita dinilai pelit.
Aldila Jelita dinilai pelit. (YouTube Trans Tv Official)

Baca juga: PILU Aldila Jelita Ultah di Hari Sidang Perdana, Istri Indra Bekti Beber Rasa Campur Aduk: Gak Enak

Lebih lanjut, Dila akan memperlihatkan bukti terkait gugatan cerainya terhadap Indra Bekti, diantaranya bukti tertulis dan menghadirkan saksi-saksi pada 10 April 2023.

Seperti diketahui, Dila melayangkan gugatan cerai terhadap Indra Bekti yang kini masih menjalani pemulihan kesehatan usai mengalami pendarahan otak.

Indra Bekti juga disebutkan belum bisa menjalankan ibadah puasa tahun ini.

"Dokter masih melarangnya (puasa)," beber Aldilla Jelita.

Sejauh ini, Indra Bekti masih harus rutin mengonsumsi obat-obatan dari pagi hingga menjelang tidur.

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/3
Tags:
Indra BektiAldila Jelitaceraiberita viral hari ini
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved