Diperistri Konglomerat, Artis Cantik Ini Santai Dorong 2 Sepeda Sendirian di Bandara: Gamau Dibantu
Aktris Titi Rajo bintang tetap menjadi pribadi rendah hati meski telah diperistri seorang konglomerat, bos 17 perusahaan.
Editor: Triroessita Intan Pertiwi
Padahal, Titi Rajo Bintang hidup makmur sebagai istri dari konglomerat kaya raya.
Tak hanya itu, Titi Rajo Bintang kini menjadi permaisuri dari bos tajir melintir yang memimpin 17 perusahaan.
Baca juga: Ingat Titi Rajo Bintang? Sempat Heboh Ganti Nama, Eks Juri IMB Ini Sekarang Tekuni Hobi Bersepeda
Namun, hal tersebut tak membuat Titi Rajo Bintang ongkang-ongkang kaki dan tetap mau mengerjakan aktivitas domestik di malam hari.
Seperti yang diketahui, Titi Rajo Bintang telah diperistri konglomerat kaya raya bernama Adrianto Djokosoetono atau yang akrab disapa Andre pada tahun 2016 lalu.
Diberitakan Grid.ID sebelumnya, Andre diketahui menjabat sebagai direktur merek taksi biru yang ternama di Indonesia sejak tahun 2012 lalu.
Pamor Andre makin mentereng karena jabatannya sebagai direktur utama di 17 perusahaan.
Beberapa perusahaan tersebut antara lain Direktur Utama PT Ocean Air Indonesia dan PT Iron Bird Transport sejak 2003, PT Irdawan Multitrans sejak 2011, PT Big Bird Pusaka , PT Cendrawasih Pertiwijaya, dan PT Pusaka Andalan Perkasa sejak 2012, dan PT Morante Jaya sejak 2013.
Andre yang seorang konglomerat itu juga punya ayah dengan status orang terkaya di Indonesia versi Majalah Forbes.
Tak heran jika Andre dapat menghidupi Titi Rajo Bintang dengan harta melimpah.
Kendati sudah hidup bersama suami tajir, nyatanya Titi Rajo Bintang tetap mengerjakan aktivitas domestiknya sendirian.
Termasuk menyetrika di malam hari yang dilakukannya untuk sang suami.
Dalam unggahan Instagram pribadinya, Rabu (30/3/2022), Titi Rajo Bintang memperlihatkan aksinya saat nyetrika baju sendirian.
Terlihat Titi Rajo Bintang mengenakan kaus hitam serta rambut yang diikat rapi ke atas.
Lalu tangan Titi Rajo Bintang tampak memegang setrika yang sedang digosok ke baju putih di depannya.
Rupanya, Titi Rajo Bintang tengah menyetrika baju suaminya yang akan wisuda di Amerika Serikat.