Berulang Tahun ke-25, Intip 7 Potret Transformasi Tom Holland Pemeran Superhero Spiderman
Intip 7 potret yransformasi Tom Holland, pemeran Spiderman di film superhero Marvel yang berulang tahun ke-25.
Penulis: Amirul Muttaqin
Editor: Delta Lidina Putri
Reporter: Amirul Muttaqin
TRIBUNSTYLE.COM - Intip 7 potret yransformasi Tom Holland, pemeran Spiderman di film superhero Marvel yang berulang tahun ke-25.
Tanggal 1 Juni menjadi hari yang spesial bagi aktor asal Inggris, Tom Holland.
Pasalnya, pemeran Spiderman dalam sederet film superhero Marvel itu tengah merayakan ulang tahun.
Tahun 2021 ini, Tom menginjak usia 25 tahun.
Baca juga: 5 Fakta Dalton Gomez Suami Ariana Grande, Dekat dengan Bintang Hollywood hingga Perkiraan Kekayaan
Baca juga: Penampilan Memukau Angelina Jolie dalam Teaser Film Eternals yang Baru Saja Dirilis Marvel
Di hari spesial Tom ini, Tribun Style telah menyiapkan sederet potret transformasinya.
Penasaran seperti apa?
Dikutip dari berbagai sumber, inilah deretan potret transformasi Tom Holland, dari masa kecil hingga penampilan terbarunya.
Masa kecil
Tom Holland memiliki nama lengkap Thomas Stanley Holland.
Ia lahir pada 1 Juni 1996 di Kingston upon Thames, London.
Berdasarkan tanggal lahirnya, Tom diketahui berzodiak Gemini.
Ia adalah putra dari pasangan Nicola Elizabeth, seorang fotografer, dan Dominic Holland, seorang komedian dan penulis.
Tom memiliki tiga adik laki-laki; kembar Harry dan Sam yang lahir pada 14 Februari 1999, dan Patrick "Paddy" yang lahir pada 2004.
Tom mulai belajar menari sejak sekolah dasar di kelas hip hop di Nifty Feet Dance School di Wimbledon.
Potensinya terlihat oleh koreografer Lynne Page, ketika ia tampil sebagai bagian dari Richmond Dance Festival 2006.
Usia Remaja
Tom Holland merupakan lulusan The BRIT School for Performing Arts and Technology di London.
Di akhir masa remajanya, ia sempat bersekolah di sekolah pertukangan kayu di Cardiff, Wales.
Tom memulai karir aktingnya di atas panggung teater dalam peran judul Billy Elliot the Musical di West End dari tahun 2008 hingga 2010.
Ia mendapatkan pengakuan untuk perannya dalam film The Impossible (2012).
Berkat penampilannya dalam film tersebut, Tom menerima Penghargaan London Film Critics Circle kategori Young British Performer of the Year.
Tom Holland kini
Tom Holland kini telah menjelma sebagai aktor muda papan atas dengan karier yang mendunia.
Ia terkenal karena memerankan Spiderman dalam film superhero Marvel Cinematic Universe.
Tom muncul di film Captain America: Civil War (2016), Spider-Man: Homecoming (2017), Avengers: Infinity War (2018), Avengers: Endgame (2019), Spider-Man: Far From Home (2019) dan Spider-Man: No Way Home (2021).
Pada tahun 2017, Tom yang berusia dua puluh tahun menjadi penerima Penghargaan BAFTA Rising Star termuda kedua.
Ia juga membintangi film populer lainnya seperti The Impossible (2012), How I Live Now (2013), In the Heart of the Sea (2015), The Lost City of Z (2016), The Current War (2017), Spies in Disguise (2019) , Onward (2020), Cherry (2021) dan Chaos Walking (2021).
Dikutip dari Celebrity Net Worth, Tom diperkirakan memiliki kekayaan bersih $ 15 juta.
Tom memperoleh $ 250.000 untuk penampilan singkatnya di film "Spiderman di Captain America: Civil War".
Ia kemudian mendapatkan gaji pokok $ 500.000 untuk film "Spiderman: Homecoming" dengan gaji akhirnya mencapai $ 1,5 juta dengan bonus.
Tom mendapatkan $ 3 juta untuk penampilannya dalam film "Avengers: Endgame" tahun 2018.
Saat ini, bayaran standarnya untuk satu penampilan film diperkirakan mencapai $ 4-5 juta.
(Tribunstyle/ Amir)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/transformasi-tom-holland.jpg)