Breaking News:

Berita Terpopuler

POPULER Pria Jambi Lamar Gadis Turki, Tetangga Banjiri dengan Hujatan, 'Cacian Makian, Luar Biasa'

Pria asal Jambi yang dapat jodoh gadis Turki ini ternyata tak luput dari hinaan tetangga. Cacian dan hinaan yang luar biasa diterima keluarga Wally.

Instagram @muhammad_mutawally_asshidiqiy
Muhammad Mutawally pria asal Jambi lamar gadis Turki, tak dapat respon baik dari tetangga 

Reporter: Nafis Abdulhakim

TRIBUNSTYLE.COM - Mendapatkan jodoh orang luar negeri rupanya tak selalu mendapat respon positif dari sekitar.

Pria Jambi ini mengaku dihujat tetangga karena mendapatkan jodoh gadis asal Turki.

Ia mengaku mendapatkan hujatan dari orang-orang di kampungnya.

Kisahnya ini pun viral di media sosial.

Pria asal Jambi ini bernama Muhammad Mutawally Assidiq atau disapa Wally.

Ia mendapatkan jodoh seorang gadis asal Turki bernama Edanur Yildis.

Namun hal tersebut ditanggapi miring oleh tetangga-tetangganya.

Muhammad Mutawally pria asal Jambi sukses lamar gadis Turki, ternyata pengusaha muda
Muhammad Mutawally pria asal Jambi sukses lamar gadis Turki, ternyata pengusaha muda (Instagram @muhammad_mutawally_asshidiqiy)

Mereka mengatakan bahwa Wally tak bisa mendapatkan jodoh orang Indonesia.

Hal tersebut seperti diceritakan adik Wally, Ikrom kepada Tribunnews.com.

Ia mengatakan bahwa keluarganya kerap mendapatkan cacian dan makian dari tetangga sekitar.

Ikrom kemudian mengunggah hal tersebut di media sosial untuk membuktkan bahwa keluarganya bisa ke Turki.

"Cacian makian di kampung luar biasa, saya meng-upload untuk membuktikan bahwa kami itu bisa," katanya, seperti dilansir dari Serambinews.com.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa sang kakak telah berada di Turki dengan bekal uang secukupnya.

"Abang saya (Wally) enggak bawa duit banyak sudah sampai di Turki," cerita Ikrom kepada Tribunnews, Selasa (9/2/2021).

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved