IKHLAS Bawa Berkah, Rela Dibayar Kurang, Ojol Ini Dapat Voucher Rp 100 Ribu: Pas Banget Beli Beras
Viral di media sosial, seorang driver ojek online mendapatkan voucher Rp 100 ribu dari penumpang yang kurang bayar, bersyukur bisa beli beras
Penulis: Nafis Abdulhakim
Editor: Delta Lidina Putri
Cerita yang dibagikan Dzikru lewat video sangat sederhana.
Namun, itu cukup membuat para warganet terharu.
"Siapa yang taruh bawang di sini?" begitu ungkap kebanyakan warganet melihat video Dzikru yang viral itu.
Pada awal video, Dzikru mengenalkan ayahnya yang berprofesi sebagai pengemudi ojek online.
Tampak ayahnya yang diketahui bernama Sugito itu sedang semangat bekerja menerima orderan pelanggan.
Dzikru pun menyemangatinya, memberikan air minum, serta sering memperbaiki sepeda motor yang dikendarai ayahnya sehari-hari.
"Aku kan hobi ngoprek mesin, jadi suka bantu servis motor bapak," tulis Dzikru dalam video.
Ia pun mengaku ingin sekali kuliah di jurusan teknik mesin.
Ingin Dzikru Kuliah karena Bapak Tak Kuliah
Mengetahui ada info soal beasiswa dari Gojek, ayahnya pun mendaftarkan Dzikru.
Pada video itu, Dzikru menampilkan tangkap layar percakapannya dengan sang bapak melalui Whatsapp.
"Katanya Gojek punya program beasiswa, bapak mau daftarin kamu mas," tulis Sugito.
"Waaaah aaamiiin, semoga mas diterima ya pak," balas Dzikru.
"Pokoknya kamu harus bisa kuliah ya, soalnya bapak kan gak kuliah," jawab sang ayah.
Gayung bersambut, Dzikru pun lolos tahap pertama seleksi beasiswa tersebut.
Ia juga menjalani interview dengan pihak Gojek melalui video call.
Hingga pada akhirnya, ia pun lolos dan diterima di Politeknik Negeri Jakarta di Jurusan D3 Teknik Mesin. (TribunStyle.com/Nafis/Gigih Panggayuh)
Baca juga: VIRAL! Siomay Babi Dulunya Sepi, Setelah Viral Justru Makin Ramai, 1 Jam Sudah Habis
Baca juga: VIRAL Aksi Kirim Karangan Bunga Duka Cita, Terselip Sindiran: Kamu Kemanakan Uang Rp 300 Juta Kami?