Breaking News:

UTBK-SBMPTN 2020 Dijadwalkan Ulang, Peserta Diminta Cetak Kartu Baru, Login via portal.ltmpt.ac.id

Jadwal baru pelaksanaan UTBK-SBMPTN 2020 telah dirilis, para peserta diminta cetak Kartu Peserta Baru, login via portal.ltmpt.ac.id.

Penulis: Gigih Panggayuh Utomo
Editor: vega dhini lestari
Tangkap layar portal.ltmpt.ac.id
Laman portal login LTMPT. 

TRIBUNSTYLE.COM - Jadwal baru pelaksanaan UTBK-SBMPTN 2020 telah dirilis Panitia Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) melalui konferensi daring pada Rabu (24/6/2020).

Pelaksanaan tes UTBK yang semula akan dilakukan empat tahap diubah menjadi hanya dua tahap.

Jadwalnya yakni tahap pertama dilakukan pada 5-14 Juli 2020 dan tahap kedua pada 20-29 Juli 2020.

Para peserta diminta untuk mencetak Kartu Tanda Peserta Baru.

Pencetakan kartu dapat dilakukan dengan login kembali melalui laman portal.ltmpt.ac.id.

Kendati demikian, jadwal pencetakan Kartu Peserta Baru akan diinformasikan lebih lanjut melalui laman resmi ltmpt.ac.id.

Pelaksanaan UTBK-SBMPTN 2020 Dijadwalkan Ulang, Ini Daftar 74 Pusat UTBK Tempat Tes Digelar

JELANG PPDB SMA Jateng Berakhir, Ribuan SKD Palsu Dicabut, Gegara Bunyi Ancaman Gubernur Ganjar Ini

Pelaksanaan UTBK-SBMPTN 2020.
Pelaksanaan UTBK-SBMPTN 2020. (Tangkap layar laman resmi LTMPT)

Selain perubahan jadwal pelaksanaan tahapan tes UTBK, LTMPT juga memundurkan jadwal pengumuman SBMPTN (Seleksi Bersama masuk perguruan Tinggi Negeri).

Pengumuman hasil seleksi SBMPTN 2020 yang semula dijadwalkan pada 25 Juli 2020 dimundurkan menjadi 20 Agustus 2020.

Pelaksanaan UTBK juga harus memperhatikan status perkembangan Covid-19 di seluruh Pusat UTBK PTN dan mendapat izin dari Satgas Covid-19 di masing-masing daerah.

Adapun peserta yang berdomisili di luar provinsi/kabupaten/kota yang tidak dapat hadir di lokasi Pusat UTBK PTN tempat tes, dapat mengikuti Tes UTBK di lokasi Mitra UTBK Tambahan di daerah setempat.

Berikut ini rincian perubahan jadwal serta tahapan pelaksanaan UTBK-SBMPTN 2020 dirangkum dari konferensi pers daring LTMPT.

1. Materi Hanya Tes Potensi Skolastik (TPS)

Materi UTBK hanya TPS yang dilaksanakan dengan waktu 105 menit atau 1 jam 45 menit.

2. Jadwal Sesi Pelaksanaan Tes UTBK

Pelaksanaan Tes UTBK per hari diubah dari 4 (empat) sesi menjadi 2 (dua) sesi, dengan rincian perubahan waktu:

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/3
Tags:
UTBKSBMPTN 2020jadwal baru UTBK-SBMPTN 2020 telah dirilis LTMPT
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

berita POPULER

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved