Breaking News:

Teka-teki Sosok Putri Duyung, Begini Kesaksian Pelaut yang Bertemu, Ada yang Tampak Menangis

Terungkap kesaksian sejumlah pelaut terkait sosok putri duyung, ada yang ditemukan duduk menangis di batu karang.

YouTube Guardian Image
Ilustrasi putri duyung. 

TRIBUNSTYLE.COM - Sosok putri duyung sering kita dengar di berbagai cerita dongeng.

Keberadaan putri duyung sendiri masih menjadi misteri hingga sekarang.

Putri duyung kerap disebut sebagai makhluk mitologis.

Diketahui, seorang pelaut mengaku pernah melihat sosok putri duyung pada tahun 1995 di perairan Kepulauan Zhoushan, China.

Pada saat itu, si pelaut mengungkapkan bahwa dirinya melihat seekor putri duyung duduk menangis di batu karang.

Setelah itu, si pelaut langsung menceritakan kejadian itu ke pihak berwenang.

Saat mereka menyusuri tempat itu, mereka tidak menemukan sosok putri duyung yang dimaksud.

5 Misteri Paling Aneh di Seluruh Dunia, Ilmuwan Pun Dibuat Kebingungan Karena Tak Bisa Memecahkan

Sejarah dan Asal Usul Peringatan April Mop yang Misterius, Konon Sudah Dirayakan Sejak Tahun 1600-an

Ilustrasi.
Ilustrasi. (nytimes.com)

Sejumlah catatan sejarah juga pernah dibuat untuk membuktikan keberadaan sosok putri duyung.

Catatan sejarah tentang putri duyung ditemukan di buku China kuno, Shan Hai Jing.

Dilansir dari Chinadaily.com, putri duyung awalnya disebut sebagai makhluk lingyu atau renyu. 

Menurut catatan sejarah, makhluk tersebut memiliki wajah manusia, tubuh ikan dan hidup di laut.

Buku itu juga mengungkapkan bahwa selain lingyu, ada jenis putri duyung lainnya, termasuk chiru, diren, dan huren.

Dalam satu bab, putri duyung digambarkan terdengar seperti bayi yang menangis dan memiliki empat kaki.

Sosok putri duyung juga pernah dibahas di buku yang ditulis pada masa Dinasti Ming (1368-1644), Sou Shen Ji.

Buku tersebut mencatat putri duyung bernama jiaoren yang tinggal di Laut Cina Selatan.

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/3
Tags:
Putri DuyungChina
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved