Tokoh Viral Hari Ini
Profil Irene Red Velvet yang Ulang Tahun Hari Ini: Nama Asli hingga Perjalanan Karir
Irene melakukan debut resminya sebagai anggota Red Velvet pada 1 Agustus 2014. Bukan hanya sebagai anggota biasa, ia pun menjadi pemimpin grup.
Penulis: Amirul Muttaqin
Editor: Suli Hanna
Artis peran
Irene melakukan debut aktingnya dengan menjadi cameo dalam serial Descendants of the Sun (2016).
Ia kemudian membintangi drama web Women at a Company Company (2016), di mana ia berperan sebagai pemeran utama wanita.
Sebelumnya, Irene diketahui muncul dalam film dokumenter SM Town yang berjudul SMTown: The Stage (2015).
Sosok Irene juga akan muncul sebagai karakter dalam film animasi berjudul Trolls World Tour yang rencananya akan rilis April tahun ini.

Model untuk merek ternama
Pesona Iren menjadikan dirinya sebagai model papan atas yang mejadi langgana deretan merek ternama dunia.
Dari merek makanan, busana hingga perhiasan mewah tercatat pernah menjadikan Irene sebagai modelnya.
Irene menjadi model merek untuk merek vitamin terkenal LEMONA Vitamin C pada 2018.
Ia kemudian diumumkan sebagai model eksklusif untuk merek busana asal Prancis, Eider untuk koleksi musim gugur/dingin tahun 2018 dan musim semi/panas 2019.
Pada Februari 2019, Irene diumumkan sebagai model untuk merek perhiasan mewah Italia Damiani, menjadi orang Asia pertama yang mewakili merek tersebut. (TribunStyle.com/ Amir)
BACA JUGA:
• Postingan Pertama Wendy Red Velvet Setelah Cidera, Rekan Seulgi: Aku Tidak Akan Pergi Kemana Pun
• Ultah Joy Red Velvet Trending di Twitter #YouAreOurJoy untuk Mantan Istri Virtual Sung Jae BtoB