Breaking News:

Kondisi Mirip Sulli Eks F(X), Ariel Tatum Pernah Alami Gangguan Mental Hingga Ingin Bunuh Diri

Tak disangka, Ariel Tatum mengaku pernah mengalami gangguan mental. Bahkan Ariel Tatum nyaris bunuh diri karena gangguan mental yang ia alami.

Penulis: Bahtiar Tri Wibawa
Editor: Irsan Yamananda
Instagram Ariel Tatum
Ariel Tatum 

"Jadi akhirnya aku memutuskan untuk mencari bantuan profesional," ujar Ariel Tatum.

Keberanian Ariel tatum mengungkapkan masalahnya tersebut kepada publik menjadi pertanyaan.

"Karena di satu sisi, aku bangga melihat perubahan generasi aku sekarang lebih terbuka bahas tentang kesehatan mentalnya," kata Ariel.

Keterbukaan yang dimaksud Ariel adalah tentang kesadaran melindungi diri sendiri.

Banyak dari mereka yang mengalami gangguan mental, dengan sendirinya berani ke psikiater untuk berkonsultasi tentang masalah yang dialaminya.

"Aku tersentuh untuk, kayaknya sudah saatnya cerita what I've been through, pengalaman aku sendiri, and do something about it," ujar Ariel Tatum.

Ariel mengaku ingin membantu masyarakat yang mengalami kondisi yang sama sepertinya, lewat pengalaman yang ia alami.

"Aku ingin membantu masyarakat Indonesia mematahkan stigma itu sendiri di mana ngomongin kesehatan mental itu apaan sih?

Kayak enggak nyaman banget, tabu banget.

Makanya aku di sini gelar Let's End the Shame.

Ayo kita sudahi rasa malu untuk membahas kesehatan mental kita semua," ujar Ariel Tatum.

Ia juga mengungkapkan peran penting orangtua dan sahabat sebagai salah satu faktor yang membuatnya kuat.

Namun, ia mengatakan bahwa yang paling berpengaruh besar unruk proses terapi penyakit kepribadian ambang akut adalah diri sendiri.

"Seribu orang yang ngomong 'eh jangan sedih, jangan ini itu', semua itu kita butuh.

Cuma satu-satunya yang bisa mengubah diri kita adalah diri sendiri," kata Ariel Tatum. (TribunStyle.com/Bahtiar)

Sumber: Kompas.com
Halaman 3/3
Tags:
Sullieks f(x)Ariel TatumRyuji Utomo
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved