Keadaan Tubuh Saat Puasa yang Bikin Kita Mengantuk Terus Menerus Terutama Setelah Siang Hari
Sering merasa mengantuk di siang hari selama puasa? ini nih keadaan tubuhmu yang menyebabkan rasa kantuk menyerang.
Editor: Archieva Nuzulia Prisyta Devi
Sejak sahur hingga berbuka, selalu ada alasan untuk merasa lemas dan tidak bertenaga.
• Apakah Mudik Boleh Tidak Puasa? Ini Jarak Perjalanan yang Memperbolehkan Muslim Tidak Wajib Berpuasa
Bangun lebih pagi dari biasanya untuk menyiapkan makan sahur, adalah alasan pertama yang muncul dalam siklus ngantuk.
Di hari-hari pertama puasa, tubuh masih beradaptasi untuk menyesuaikan ritmenya karena biasanya masih terlelap pada waktu-waktu tersebut.
Selepas makan sahur, apakah menjadi lebih bertenaga? Ternyata belum tentu juga.
Mengutip tulisan di Gana Islamika
Lonjakan gula darah yang terjadi dalam 30 menit pertama setelah makan menjadi alasan kedua untuk merasa ngantuk.
Banyak yang memilih untuk melanjutkan tidurnya pada fase ini, alih-alih memulai lebih awal aktivitas sehari-harinya.
Saat di kantor, rasa kantuk akan kembali menyerang ketika menjelang waktu makan siang.
Dalam 5-6 jam setelah makan sahur, cadangan glukosa sebagai bahan bakar untuk menghasilkan energi, akan mulai menipis.
Ketika tidak sedang berpuasa, ini adalah waktu yang tepat untuk ngemil snack dan menyeruput secangkir teh manis.
Selepas tengah hari, terkadang tubuh justru terasa lebih berenergi.
Ketika itu, cadangan glukosa sudah benar-benar habis dan tubuh mulai mengubah sistem metabolismenya.
Lemak yang memang berfungsi sebagai cadangan kalori, mulai dipecah-pecah menjadi keton untuk menggantikan glukosa.
Nah jika ada yang menyebut puasa sangat efektif menurunkan berat badan, maka mekanisme inilah yang bisa menjelaskannya.
• Tips Kesehatan Agar Puasa di Bulan Ramadhan Semakin Fit dan Gesit dalam Beraktifitas