Tampak Sehat dan Aktif, Tapi 2 Hari Usia Digigit Kutu dari Kebun Pria ini Meninggal
Keluarga pria ini tak ada yang menyangka kematian si ayah terjadi begitu cepat karena gigitan kutu.
Penulis: Mohammad Rifan Aditya
Editor: Mohammad Rifan Aditya
TRIBUNSTYLE.COM - Keluarga pria ini tak ada yang menyangka kematian si ayah terjadi begitu cepat.
Tak ada yang menyangka pula penyebab kematian pria itu karena hewan kecil yang kerap dianggap sepele.
Jeff Naticchia yang berusia 50 tahun meninggal setelah digigit kutu dari kebun belakang.
Kematian Jeff Naticchia ini juga menjadi peringatan untuk kita semua.
Melansir dari Mirror (15/5/2018) awalnya Jeff Naticchia selalu terlihat sehat dan aktif.
• Dua Pria & Satu Wanita di dalam Lift Lakukan Hal Tak Terpuji, Si Cewek sampai Tutup CCTV
Namun pria itu mulai mengeluh demam dan mengunjungi dokter untuk melaporkan penyakitnya.
Pria yang bekerja di telekomunikasi itu kemudian diberi dosis antibiotik.
Saat itu petugas medis percaya Jeff Naticchia menderita infeksi ginjal.
Tetapi hanya empat hari setelah dirawat di rumah sakit ketika gejalanya memburuk, Jeff Naticchia meninggal.
Jeff Naticchia meninggalkan istri dan dua anaknya, Nicole dan Max.
Pria itu telah digigit kutu dari kebun belakang rumahnya yang tinggal di dekat hutan di Pennsylvania bersama keluarganya.
Sekarang, istrinya, Crissy Naticchia, 51 tahun, mencoba untuk meningkatkan kesadaran infeksi parasit setelah Jeff didiagnosis dengan Babesiosis.
Babesiosis adalah penyakit yang mirip malaria.
Crissy telah menikah dengan Jeff selama 23 tahun.
Wanita itu mengatakan: “Jeff aktif, sehat dan bugar dan kemudian tiba-tiba dia mengalami demam."
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/tampak-sehat-dan-aktif-tapi-2-hari-usia-digigit-kutu-dari-kebun-pria-ini-meninggal_20180515_212712.jpg)