Breaking News:

Order Ojek Online, Driver Ternyata Tengah Demo, Customer Ini Dapat Solusi Unik Sekaligus Ngeselin!

Banyaknya permasalahan di dunia ojek online membuat driver maupun customer menuliskan curahan hatinya.

TribunStyle/kolase
Ojek Online 

TRIBUNSTYLE.COM - Banyaknya permasalahan di dunia ojek online membuat driver maupun customer menuliskan curahan hatinya.

Selain mencurahkan isi hatinya, mereka juga kerap membagikan berbagai pengalaman yang baru saja mereka alami.

Mulai dari cerita lucu, cerita menyedihkan, hingga cerita yang membuat pembaca kesal sekaligus marah.

Nah kali ini, netter dibuat kesal sekaligus heran dengan ulah driver ojek online.

Miliki 3 Anak, Gaya Pemotretan Stefan William dan Celine Muda Banget, Bukan Pasangan Gimmik

Bermula dari order ojek online, customer ojol ini pun menanyakan dimana keberadaan driver.

Dengan santai, customer menanyakan dengan sopan kepada driver yang mengambil orderannya.

"Dmn Pak" tulisnya singkat.

Uniknya, setelah menanyakan keberadaan driver, customer ojek online ini bukannya mendapatkan lokasi driver yang menerima orderannya.

Melainkan mendapatkan jawaban mengejutkan, jika driver tengah melakukan demo.

"Saya lgy demo."

Bingung dengan jawaban driver yang mengambil orderan namun tak bisa mengantar.

Customer inipun meminta solusi kepada driver.

"Lah terus gmn pak"

Lagi-lagi driver ojol ini punya jawaban unik sekaligus ngeselin.

Yang mana ia malah menyuruh customernya untuk naik pesawat.

Lalu driver tiba-tibasaja membatalkan orderan sang customer.

"Emba naik pesawst aja"

Instagram
Instagram ()

Berikut tanggapan netter atas perlakuan driver kepada customernya.

@n.ramadhanie, "Gak lucuuuu, malah sebel jadinya... gimana kalau urgent banget.. lagi dibutuhin malah gitu. Jahat."

@tiarrandini, "Demonya demi tarif naik tapi kalo dapet penumpang malah dicancel kan kocak. Tarif maunya naik terus tp sama cust songong lah situ anak sultan maunya enak doang."

@ratnata92, "Besok besok kita yg cancel alesannya napa neng? Mau naek angkot aja, jleb ga tuh mang ? Kezellll"

@ynsyh__, "Yaela parmin... Dikira pesawat bisa masuk gang senggol kalih !" (TribunStyle.com/Melia Istighfaroh)

Subscribe Channel YouTube di bawah ini:

Sumber: TribunStyle.com
Tags:
dramaojol.idTribunStyle.comInstagram
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved