Breaking News:

Viral! Pengendara Merasa Dibentak Polisi Saat Tanya Jalan, Netizen Malah Beri Dukungan Pada Petugas

Belum lama ini beredar sebuah rekaman singkat yang memperlihatkan polisi dan pengendara mobil berdebat.

Penulis: Tisa Ajeng Misudanar Azryatiti
Editor: Dimas Setiawan Hutomo
Instagram
Polisi berdebat dengan pengemudi kendaraan 

Dia menyampaikan kalau pria yang sebelumnya bertemu dengan polisi muda dan merasa dibentak adalah kakaknya.

"Itu kakak saya!"

"Bapak saya sakit jantung di dalam mobil itu. Jangan main bentak," sambung pengemudi mobil.

Polisi tersebut tetap berusaha berbicara dengan kalimat imbauan. Ia meminta pengemudi supaya tidak berhenti di sembarang tempat.

Namun, mungkin karena miskomunikasi, pengendara jengkel meminta polisi tidak membentaknya.

Tak ingin larut dalam perdebatan, sang polisi akhirnya meninggalkan lokasi dan dilerai rekannya.

Pengemudi mobil diminta segera melanjutkan perjalanan karena dikhawatirkan mengganggu jalan pengendara lainnya.

"Ya sudah stop. Silakan jalan, ini keadaan macet, Pak," polisi yang terlihat lebih tua menutup perdebatan.

Mobil pun kembali melanjutkan perjalanan.

Si perekam bahkan sempat memfoto sosok polisi yang ia maksud "membentak" dirinya.

Dalam foto tersebut, sang polisi terlihat tengah mengatur lalu lintas yang padat karena banyaknya pemudik yang melewati jalan tersebut.

Instagram/thenewbikingregetan
Instagram/thenewbikingregetan ()

Rupanya rekaman tersebut yang sengaja "diadukan" ke akun gosip justru menjadi senjata makan tuan.

Alih-alih mendapat pembelaan dari netizen, si perekam justru dibully dan dianggap baperan karena merekam dan sengaja mengadukan hal ini ke media sosial.

Netizen justru memberikan dukungan kepada Polisi yang dianggap telah bertindak tegas dalam mejaga jalur arus mudik di hari libur Lebaran ini.

pinky_addicted, "Mau bikin doi viral eh malah dia yg viral wkwkwkwk"

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 3/4
Tags:
Jawa TengahSurakarta
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved