Breaking News:

Kasus Gubernur Jakarta

Ibu Ini dan Keluarganya Menangis Saat Ahok Jadi Tersangka, Cucu Sakit Pun Sampai Ditinggal

Siti mengatakan teman-teman pengajiannya sempat ragu orang biasa bisa jumpa Ahok dengan mudah, tapi Siti Umayah rela melakukan ini!

Editor: Lilis Maryati
Kompas.com/Jessi Carina
Cagub DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama bersama warga Jagakarsa, Siti Umiyah di Rumah Lembang, Menteng, Rabu (30/11/2016) 

Elektabilitas Ahok mengalami penurunan berdasarkan sejumlah survei terakhir, termasuk survei yang dilakukan Charta Politika.

Tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Ahok-Djarot Saiful Hidayat memang cukup baik, yakni sekitar 63 persen. Secara rasional, kata dia, publik merasa puas akan kinerja Ahok-Djarot.

Namun, lanjut dia, faktor rasionalitas itu tak linier dengan pemilih Ahok.

"Kalau kemarahan dan ketidaksukaan bisa dibalikan, orang lihat Ahok dalam pribadi berbeda, pemilih emosional bisa menjadi rasional," kata dia.

Di sisi lain, kondisi politik secara umum juga dinilai memengaruhi penilaian publik terhadap Ahok.

Bila isu penistaan agama masih menjadi isu nasional, kata Yunarto, isu ini bisa menjadi beban bagi Ahok-Djarot untuk mengembalikan elektabilitas.

Dalam kasus dugaan penistaan agama, Ahok ditetapkan sebagai tersangka.

Adapun hasil survei Charta Politika menunjukkan bahwa elektabilitas Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni berada pada angka 29,5 persen.

Disusul Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok-Djarot Saiful Hidayat memperoleh 28,9 persen dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno memperoleh 26,7 persen.

Sementara itu, responden yang belum menentukan pilihan sebanyak 14,9 persen. Pengumpulan data ini dilakukan pada 17-24 November 2016.

Survei ini menggunakan metode wawancara tatap muka dengan kuesioner terstruktur.

Jumlah sampel sebanyak 733 responden dari 800 yang direncanakan.

Responden tersebar di lima wilayah kota administrasi dan satu kepulauan.

Margin of error dalam survei ini kurang lebih 3,5 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

Survei dilakukan dengan pendanaan sendiri. (Kompas.com/Kahfi Dirga Cahya)

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/2
Tags:
AhokBasuki Tjahaja PurnamaRumah LembangDKI Jakarta
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved