Ulang tahun Jennifer Lawrence - Happy Birthday! Ini Dia Jejak Karir Pemeran Film Passengers
Happy birthday Jennifer Lawrence! Berikut evolusi dari sebelum jadi apa-apa hingga menjadi world's best dan most well-known actresses!
Penulis: Ibrahim Muhammad Ramadhan
Editor: Lilis Maryati
Laporan Wartawan TribunStyle.com, Ibrahim Muhammad Ramadhan
TRIBUNSTYLE.COM - Horay! Selamat, ya, Jennifer bertambah usia.
Hari ini, 15 Agustus ia tepat berusia 26 tahun.
Saat yang tepat untuk me-review ulang jejak karirnya di dunia akting.
Berikut evolusi dari sebelum jadi apa-apa hingga menjadi world's best dan most well-known actresses.
Dilansir dari the-newshub.com.
Lahir dengan nama Jennifer Shrader Lawrence pada tanggal 15 Agustus 1990.
Pasangan Gary dan Karen Lawrence membesarkannya di Kentucky bersama dua saudaranya Blaine dan Ben.
Ia memulai karirnya di acara televisi berjudul Company Town, Cold Case, Medium, dan Monk.
Dalam Monk ia menjadi pemain basketball.
Youtube/JLawrencNews
Peran utama ia dapatkan dalam program acara TV situasi komedi The Bill Engvall Show.
Youtube/Hans Maulwurf
Dan tahun 2003 ia mulai merambah dunia layar lebar.
Ia membintangi film Garden Party, The Poker House, dan The Burning Plain.
Youtube/Hans Maulwurf
Perubahan besar saat ia berperan sebagai mutan Mystique dalam X-Men: First Class (2011), Days of Future Past (2014), dan Apocalypse (2016).
Tapi yang paling kita ingat adalah ketia ia bermain dalam film The Hunger Games.