Breaking News:

Selebrita

Azizah Salsha Muncul, Cerita Detik-detik Perceraian dengan Pratama Arhan, Pisah Sejak Juni 2025

Azizah Salsha menegaskan bahwa rumah tangganya dengan Pratama Arhan sebenarnya telah berakhir sejak akhir Juni 2025 demi kenyamanan masing-masing.

Tangkapan layar Instagram @azizahsalsha_
Azizah Salsha menegaskan bahwa rumah tangganya dengan Pratama Arhan sebenarnya telah berakhir sejak akhir Juni 2025 demi kenyamanan masing-masing. 

Ringkasan Berita:
  • Azizah Salsha menegaskan bahwa rumah tangganya dengan Pratama Arhan sebenarnya telah berakhir sejak lama.
  • Azizah Salsha dan Pratama Arhan sepakat berpisah secara agama pada akhir Juni 2025 demi kenyamanan masing-masing.
  • Azizah Salsha tetap menghargai kenangan dan hubungan keluarga kedua belah pihak tetap terjaga meski ikatan pernikahan telah berakhir.

 

TRIBUNSTYLE.COM - Isu miring yang terus berkembang soal perceraiannya dengan Pratama Arhan akhirnya membuat Azizah Salsha angkat bicara.

Lewat unggahan panjang di Instagram pada Sabtu, 15 November 2025, selebgram yang dikenal dengan sapaan Zize itu memberikan klarifikasi yang selama ini ditunggu publik.

Ia mengawali penjelasannya dengan menegaskan bahwa selama ini ia sengaja memilih untuk tidak bersuara.

"Selama ini aku memilih diam karena aku percaya beberapa hal layak diselesaikan secara personal," tulisnya.

Namun, situasi yang semakin melebar membuatnya merasa perlu memberikan kejelasan.

"Namun, melihat semakin banyak pihak yang terseret dan terganggu oleh narasi yang tidak benar, aku merasa perlu memberikan penjelasan," sambungnya.

Azizah Salsha menegaskan bahwa rumah tangganya dengan Pratama Arhan sebenarnya telah berakhir sejak lama.
Azizah Salsha menegaskan bahwa rumah tangganya dengan Pratama Arhan sebenarnya telah berakhir sejak lama. (Tangkapan layar Instagram @azizahsalsha_)

Baca juga: 4 Potret Pratama Arhan Pulang Kampung Usai Cerai dari Azizah Salsha, Beri Oleh-oleh Mantan Mertua

Zize memahami bahwa ruang hening yang ia ciptakan membuat banyak asumsi berkembang. 

Beberapa di antaranya bahkan mengarah pada kesimpulan keliru yang berdampak pada banyak orang. Untuk itu, ia menyampaikan permintaan maaf.

"Jika ada pihak yang merasa tersinggung atau dirugikan oleh pemberitaan belakangan ini, aku menyampaikan permohonan maaf dengan tulus," ujar putri politisi Andre Rosiade tersebut.

Ia juga menegaskan bahwa rumah tangganya dengan Pratama Arhan sebenarnya telah berakhir sejak lama.

Keduanya sepakat berpisah secara agama pada akhir Juni 2025 demi kenyamanan masing-masing.

Azizah Salsha dan Pratama Arhan sepakat berpisah secara agama pada akhir Juni 2025 demi kenyamanan masing-masing.
Azizah Salsha dan Pratama Arhan sepakat berpisah secara agama pada akhir Juni 2025 demi kenyamanan masing-masing. (Tangkapan layar Instagram @azizahsalsha_)

"Keputusan ini diambil dengan matang dan bukan hal yang mudah bagi kami," ujarnya, menekankan bahwa berakhirnya hubungan itu terjadi tanpa tekanan dari pihak mana pun.

Meski begitu, Azizah Salsha tetap memilih untuk tidak membuka kisah pribadi mereka secara rinci.

Hal tersebut ia sebut sebagai ranah sensitif yang tidak seharusnya diperdebatkan di ruang publik.

"Yang ingin aku tekankan adalah bahwa keputusan berpisah diambil setelah proses panjang dan pertimbangan matang dari kedua belah pihak," imbuhnya, sekaligus membantah berbagai dugaan yang sebelumnya beredar.

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/2
Tags:
Azizah SalshaPratama ArhanperceraianAndre Rosiade
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved