Tips Kesehatan
5 Sayuran yang Lebih Baik Dikonsumsi Saat Masih Mentah, dari Paprika hingga Brokoli
Berikut adalah berbagai jenis sayuran yang lebih baik dikonsumsi mentah-mentah.
Penulis: Anggie Irfansyah
Editor: Dhimas Yanuar
TRIBUNSTYLE.COM - Berikut adalah berbagai jenis sayuran yang lebih baik dikonsumsi mentah-mentah.
Sayuran memang dikenal sebagai makanan yang sehat dan mempu membantu menjaga kesehatan tubuh.
Akan tetapi, cara pengolahan sayuran terkadang akan merusak kandungan nutrisi dalam sayuran tersebut.
Memilih cara pengolahan yang tepat adalah kunci untuk memaksimalkan kandungan nutrisi didalamnya.
• 5 Jenis Vitamin dan Mineral yang Tidak Ada Pada Sayuran, dari Vitamin B12 hingga Taurine
• 7 Buah & Sayuran Ini Bisa Tingkatkan Daya Tahan Tubuh dengan Vitamin C untuk Cegah Paparan Covid-19
Untuk berbagai jenis bahan makanan, mengolah dengan menggoreng, merebus, dan memanggang akan memaksimalkan penyerapan kandungan nutrisinya.
Akan tetapi, ada berbagai jenis sayuran yang justru lebih baik dimakan mentah.
Apa saja sayuran tersebut?
Dilansir dari berbagai sumber, berikut adalah beberapa jenis sayuran yang lebih baik dikonsumsi secara mentah.
- Rumput laut
Rumput laut seringkali diolah menjadi campuran makanan dan minuman.
Rumput laut segar terdiri dari 80 hingga 90 persen air, dan menurut penelitian yang dimuat di Journal of Medicinal Food, rumput laut merupakan salah satu sumber klorofil terbesar.
Kandungan vitamin dan mineral pada rumput laut sangat tinggi dan mudah diserap kedalam aliran darah.
Selain itu, rumput laut juga merupakan sumber zat besi, kalsium, dan yodium yang baik.
- Kale
Kale mengandung senyawa yang disebut glukosinolat, dimana senyawa tersebut saat kontak dengan enzim myrosinase akan berubah menjadi senyawa yang memiliki kemampuan melawan penyakit.
Menurut penelitian yang dilakukan oleh Oregon State University, panas bisa menonaktifkan myrosinase sehingga kale yang dimasak tidak memiliki sifat melawan penyakit, seperti yang dimiliki oleh kale mentah.
- Paprika merah
Menurut penelitian yang dimuat dari National Institutes of Health, satu buah paprika merah berukuran sedang mengandung sebanyak 32 kalori.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/paprika-brokoli.jpg)