Selebrita
Tak Bisa Lupa dan Sering Datangi Pusara Ashraf Sinclair, Tiko Aryawardhana Terciduk Bereaksi ke BCL
Lima tahun berlalu, Bunga Citra Lestari tak pernah absen ziarah ke makam mendiang Ashraf Sinclair. Reaksi Tiko Aryawardhana disorot.
Editor: Putri Asti
TRIBUNSTYLE.COM - Sejak 5 tahun silam, Bunga Citra Lestari tak pernah absen ziarah ke makam mendiang Ashraf Sinclair.
Bahkan setelah menikah dengan Tiko Aryawardhana, BCL juga masih ratapi pusara Ashraf Sinclair.
Lantas, bagaimana reaksi Tiko Aryawardhana?
Sebagaimana diketahui, lima tahun berlalu sejak Almarhum Ashraf Sinclair meninggal dunia.
Sang aktor tutup usia di ranjang kamarnya pada 18 Februari 2020 silam.
Kepergian Ashraf yang tergolong mendadak masih menyisakan pilu bagi sang istri, BCL.
Meski kini sudah memiliki suami baru, BCL tak dapat menyembunyikan pilunya ditinggal Ashraf.
Baca juga: Ajak Ziarah Noah & Tiko Aryawardhana, BCL Kenang 5 Tahun Kepergian Ashraf Sinclair: Sakit Tetap Ada
Fakta ini kembali nampak saat BCL mengajak putra semata wayangnya, Noah dan kedua orang tua Ashraf ke pusara sang aktor.
Raut kesedihan dan kehilangan masih terlihat jelas di wajah BCL, Noah, serta orang tua Ashraf seperti terekam dalam postingan di Instagram sang penyanyi, @itsmebcl.
"Hey You, Umi and Daddy are here..", ujar BCL, dikutip Rabu (2/7/2025).
Unggahan itu pun mendapat respons dari sang suami saat ini, Tiko Aryawardhana.
Ia menunjukkan dukungan dengan menyematkan emotikon hati di kolom komentar.
Sebagai informasi, BCL dan Ashraf Sinclair menikah pada 8 November 2008 dalam dua prosesi pernikahan di Indonesia dan Malaysia.
Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai seorang anak laki-laki bernama Noah Aidan Sinclair.
Ashraf Sinclair meninggal dunia secara mendadak pada 18 Februari 2020 karena serangan jantung di Rumah Sakit MMC, Jakarta Selatan, pada pukul 04.51 WIB.
Sumber: Banjarmasin Post
| Curhat Pilu Sule 3 Tahun Nganggur, Tak Dipakai TV Lagi, Ternyata Gegara Satu Acara TV yang Dia Tolak |
|
|---|
| Cerai dari Kalina, Kini Dicerai Sabrina, Deddy Corbuzier Tutup Hati Buat Perempuan: Terlalu Capek |
|
|---|
| Jawaban Menohok Sarwendah Saat Pacar Barunya 'Diganggu' Ruben Onsu: Apa Aku Kurang Diam Selama Ini? |
|
|---|
| Potret Boy William Nonton Konser BLACKPINK Bareng Ayu Ting Ting dan Bilqis, Bak Keluarga Bahagia |
|
|---|
| Di Tengah Proses Cerai dari Hamish Daud, Raisa Pamer Kebersamaan Bareng Pria Lain, Tebar Senyum |
|
|---|