Breaking News:

Selebrita

Sosok Maya Henry Mantan Tunangan Liam Payne, Sempat Layangkan Somasi ke Mendiang, Sering Teror Pesan

Sosok Maya Henry, mantan tunangan Liam Payne. Sempat layangkan somasi ke mendiang gegara merasa diteror usai putus.

Editor: Putri Asti
Instagram/@maya_henry/Liam Payne
Sosok Maya Henry, mantan tunangan Liam Payne. Sempat layangkan somasi ke mendiang gegara merasa diteror usai putus. 

TRIBUNSTYLE.COM - Kematian Liam Payne kini menyeret nama Maya Henry, sang mantan tunangan.

Hubungan mereka kandas pada April 2022 dan keduanya melanjutkan hidup masing-masing. 

Maya Henry sempat melayangkan somasi ke Liam Payne gegara merasa diteror sejak putus.

Berikut fakta-faktanya! 

Meninggalnya mantan personel boyband One Direction, Liam Payne membuat nama Maya Henry menjadi sorotan.

Baca juga: 5 Riwayat Sakit Liam Payne eks One Direction, Punya Masalah Mental, Sempat Infeksi Ginjal Kronis

Diberitakan sebelumnya, Payne dinyatakan meninggal setelah jatuh dari balkon kamar tempatnya menginap di hotel Casa Sur yang terletak di Ibu Kota Buenos Aires, Argentina, Rabu (16/10/2024).

Kepolisian Federal Argentina saat ini sedang menyelidiki penyebab kematian Liam Payne dan proses otopsi jenazah akan segera dilakukan.

Payne dilaporkan sempat menghadiri konser rekannya yang juga mantan One Direction, Niall Horan pada 2 Oktober 2024.

Sebelum meninggal, Payne juga disebut tengah menghadapi tuntutan hukum yang dilayangkan oleh Maya Henry.

Lantas, siapakah Maya Henry dan mengapa namanya dihubungkan dengan Liam Payne?

Siapa Maya Henry?

Maya Henry mantan tunangan Liam Payne
Maya Henry mantan tunangan Liam Payne (Instagram/@maya_henry)

Maya Henry merupakan mantan tunangan dari Liam Payne

Dia berprofesi sebagai model dan influencer media sosial asal San Antonio, Texas, Amerika Serikat. 

Ayahnya merupakan seorang pengacara bernama Thomas J. Henry.

Dilansir dari In Touch Weekly, Rabu, Henry mulai dikenal saat tampil di sampul majalah internasional Elle, Harper's Bazaar, Vogue, dan Glamour. Dia juga kerap tampil di Paris Fashion Week.

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/2
Tags:
Liam PayneMaya Henrytunangan
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved