Tips dan Trik
5 Cara Mudah Mengatasi Batu Empedu Secara Alami, Tanpa Harus Melakukan Operasi
Lima cara mudah mengatasi batu empedu secara alami, tanpa harus pergi ke rumah sakit dan melakukan operasi.
Editor: Tim TribunStyle
TRIBUNSTYLE.COM - Lima cara mudah mengatasi batu empedu secara alami, tanpa harus pergi ke rumah sakit dan melakukan operasi.
Untuk mengetahui adanya batu empedu atau batu empedu, Anda mungkin perlu menjalani pemeriksaan seperti USG, rontgen perut, CT scan perut, atau endoskopi retrograde cholangiopancreatography (ERCP).
Ketika batu empedu berjalan ke salah satu saluran yang melekat pada kantong empedu, seseorang dapat mengalami beberapa gangguan kesehatan, seperti:
Nyeri di perut bagian atas atau perut kanan atas yang konstan atau meningkat, berlangsung satu hingga beberapa jam
- Nyeri di bawah bahu kanan dan di antara tulang belikat
- Mual dan muntah
- Perut kembung dan bersendawa
- Feses berwarna keabu-abuan
- Diare
- Kram perut
Dilansir dari Medical News Today, batu empedu dibagi menjadi dua jenis yaitu batu empedu kolesterol dan batu empedu pigmen.
Batu empedu kolesterol terbentuk akibat penumpukan dan pengerasan kolesterol. Sementara itu, batu empedu pigmen terbentuk saat empedu mengandung terlalu banyak billirubin atau bahan kimia yang diproduksi saat hati menghancurkan sel darah merah yang sudah tua.
Orang yang memiliki batu empedu tentu akan mengkhawatirkan kondisinya. Akan tetapi, alih-alih cemas, kita dapat meredakan rasa sakit akibat batu empedu atau menghilangkannya dengan beberapa cara alami berikut.
1. Kunyit
Anda dapat menyeduh kunyit dan meminum air rebusannya sebagai pengobatan alternatif untuk meredakan rasa sakit akibat batu empedu hingga menghilangkan benda asing dari tubuh tersebut.
Sebagaimana diketahui, kunyit mengandung kurkumin yang dikenal dengan sifat antiradang.
2. Minyak zaitun
Dikutip dari Mayo Clinic, batu empedu dapat dipecah dan dihilangkan dengan campuran minyak zaitun dengan bahan alami lainnya, seperti apel, sayuran, atau lemon.
Selain menghilangkan batu empedu, minyak zaitu juga bermanfaat dalam pembilasan kandung empedu.
3. Jus atau perasan lemon
Perasan lemon juga dapat membantu meredakan rasa sakit akibat batu empedu. Anda dapat meminum jus atau perasan lemon setiap pagi hari dengan rutin.
Lemon merupakan buah yang kaya akan vitamin C. Jadi, selain meredakan sakit, konsumsi lemon setiap hari juga dapat mencegah risiko batu empedu.
4. Jus cranberry
Cranberry dapat dijadikan pilihan dalam mencegah dan meringankan rasa sakit karena batu empedu dan masalah kandung empedu.
Serat makanan yang ada dalam jus cranberry menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh, sehingga mencegah pembentukan batu empedu akibat penumpukan dan pengerasan kolesterol.
Sumber: Kompas.com
| 5 Cara Mudah dan Efektif Mengatasi Muka yang Bopeng Karena Sedang Masa Pemulihan Akibat Jerawat |
|
|---|
| 5 Cara Mudah dan Efektif Menghilangkan Bekas Luka Bakar Supaya Cepat Pulih dan Kulit Tampak Sehat |
|
|---|
| 5 Cara Mudah dan Efektif Mengobati Sinus, Salah Satunya dengan Cara Konsumsi Vitamin C |
|
|---|
| 5 Cara Mudah dan Efektif Mencerahkan Kulit yang Kusan, Tanpa Harus Melakukan Oprasi Plastik |
|
|---|
| 5 Cara Mudah dan Efektif Mengatasi Bibir Kering, Pecah-pecah, Penyembuhan Secara Alami |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/Obati-batu-empedu-secara-alami.jpg)