Berita Viral
Reaksi Debat Perdana Pendukung Capres, Tim AMIN Singgung Elektabitas, Prabowo Tegas, PDIP: Menang!
Reaksi tim sukses para kubu usai Debat Capres, Anies uakin elektabitas AMIN naik, Orabowo disebut tegas, PDIP: Ganjar-Mahfud menang.
Editor: Dhimas Yanuar
"Kultur kepemimpinan yang dibangun oleh Pak Ganjar dan Prof Mahfud sehingga dari debat tadi masyarakat menilai Ganjar-Mahfud juara. Terima Kasih," kata Hasto kepada wartawan di Kantor KPU setelah debat.
Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar-Mahfud Provinsi DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsusi, mengklaim Ganjar telah berhasil meyakinkan rakyat Indonesia dengan kapabilitas dan gagasan yang disampaikan lewat debat.
"Kita bisa lihat bersama bagaimana penyampaian dan pembawaan Pak Ganjar. Saya optimis Pak Ganjar telah berhasil yakinkan rakyat untuk memilih nomor 3," kata Prasetyo yang juga menjadi Ketua DPRD DKI Jakarta itu.
Adapun TPD Jakarta menggelar nonton bareng debat perdana itu di Sekretariat Jalan Hang Lekir XII No.3, Jakarta Selatan, Selasa (12/12/2023).
Prasetyo yang kerap disapa Prass itu memastikan TPD DKI Jakarta bakal terus menyampaikan visi dan misi yang diusung Ganjar-Mahfud.
"Kami terus bergerak kebawah, membawa ide gagasan dan memastikan kemenangan Ganjar-Mahfud," katanya.
Sama seperti TPD Jakarta, TPD Jawa Timur menganggap Ganjar sangat bagus dalam debat perdana.
"Performa pak Ganjar saya kira bagus banget," kata Sekretaris TPD Ganjar-Mahfud Jatim, Sri Untari, Bisowarno saat acara nonten bareng debat di Gedung Internatio Surabaya, dikutip dari Tribunjatim.com.
Tak hanya menilai isi pendapat Ganjar bagus, Untari menyebut kemeja yang dipakai mantan Gubernur Jawa Tengah itu dipenuhi simbol dan makna.
Kemeja itu memuat tulisan "Sat Set".
"Menunjukkan seorang pemimpin yang bakal bekerja gak pake lama atau GPL. Istilahnya sat-set. Kalau dalam rangka pelayanan publik, maka melayani publik itu harus lebih cepat lebih baik," ujar Untari.
Untari optimistis penampilan Ganjar dalam debat itu bisa berdampak positif pada elektabilitasnya.
"Tampak sekali kok. Mana yang pikirannya memang siap."
(Tribunnews/Febri/Chaerul Umam/) (Wartakotalive.com/Ramadhan) (Tribunjatim.com/Yusron Naufal)
Artikel diolah dari Tribun-Timur.com
Sumber: Tribunnews.com
| Tanda Akun WhatsApp Disadap & Langkah Cepat yang Harus Kamu Lakukan |
|
|---|
| Catatan Pribadi Pelaku Ledakan SMAN 72: Gambaran Rasa Tertindas dan Dendam dalam Buku Harian |
|
|---|
| Terekam Pelaku Ledakan SMAN 72 Tulis Pesan Harap di Kertas Berdarah Sebelum Bom Meledak |
|
|---|
| Bentuk Curhat Siswa Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta: Gambar dan Tulisan Meski Tak Frontal |
|
|---|
| Dari Taman Makassar ke Hutan Jambi: Bilqis Dijual Rp80 Juta, Disekap dan Diberi Mi Instan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/Debat-Capres-sukses-digelar-di-Kantor-Komisi-Pemilihan-Umum-KPU.jpg)